Dari Benci Jadi Cinta, Inilah Kelebihan Mobil FWD alias Gerak Roda Depan

Irsyaad W - Sabtu, 3 Desember 2022 | 11:15 WIB

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid berpenggerak roda depan (FWD) (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Awas, istilah dari benci jadi cinta terjadi ke penolak mobil gerak roda depan.

Sebab ada beberapa kelebihan dari mobil gerak roda depan yang patut diketahui.

Seperti disampaikan Didi Ahadi, Dealer Technical Support Dept. PT Toyota Astra Motor (TAM).

Ia mengatakan, gerak roda depan banyak dipilih karena punya beberapa keunggulan.

Pertama konstruksi lebih sederhana dan lebih ringan ketimbang penggerak belakang.

Kedua, desain kabin lebih lapang

Ketiga soal perawatan yang lebih murah.

Toyota
Toyota Kijang Innova Zenix bermesin hybrid dengan penggerak roda depan

"Pertama saya melihat secara konstruksi dulu, mobil dengan penggerak roda depan (FWD) secara konstruksi itu kan lebih sederhana dibandingkan penggerak roda belakang," kata Didi.

Dengan konstruksi lebih sederhana, otomatis bobot mobil gerak roda depan lebih ringan.