Otomotifnet.com - Kumpulan pecinta motor klasik yang tergabung dalam Bikers Brotherhood Motorcycle Club (BBMC) Jakarta Chapter kini genap berusia 12 tahun.
Untuk merayakan momen hari jadi tersebut, mereka menggelar acara syukuran yang berlangsung di Idemitsu Moto Lounge, Cilandak, Jaksel, Minggu (22/1/2023).
Selain dihadiri para Life Members, Virgin, dan Prospect dari BBMC Jakarta Chapter, peringatan ulang tahun ini juga dihadiri pengurus pusat BBMC Indonesia, SS Diponegoro (pendiri), Dewan Adat BBMC Indonesia, serta El Presidente BBMC Indonesia Jhoni Be Good alias El Jhoni.
Acara ini turut diramaikan oleh kedatangan ratusan bikers dari 30 lebih klub motor.
Tak hanya di Jakarta, namun juga dari Lampung bahkan Lombok.
Dalam perayaan ulang tahun kali ini, tema yang diusung adalah 'Fight Fire with Fire'.
"Fight Fire with Fire memiliki makna yaitu semangat berapi-api BBMC Jakarta Chapter untuk membentuk persaudaraan yang solid di kalangan pemotor," kata Tommy Dwi Djatmiko, Vice President BBMC Jakarta Chapter.
"Sekitar 300 bikers yang hadir, dan ada lebih dari 30 klub motor memberi plakat kepada BBMC Jakarta Chapter. Beberapa di antaranya yaitu RORI, ISHD, Benelli Owners Indonesia dan HDCI," lanjutnya.
Dalam kesempatan yang sama, BBMC Jakarta Chapter juga menyampaikan beberapa program dan agenda sepanjang tahun 2023.
"Kami tentunya akan ada Mandatory Run, yaitu touring wajib ke luar kota, bagi seluruh jenjang tingkatan anggota di BBMC Indonesia,"