Toyota Innova Venturer 2.4, Mobil Diesel Special Edition, 0 -100 km/jam Raih Waktu Segini

F Yosi - Senin, 30 Januari 2023 | 13:46 WIB

Untuk memberikan kesan mewah pada bagian fascia, front grille-nya dikasih ornamen dark chrome. (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Sebagai informasi pada April tahun 2021 lalu, PT Toyota-Astra Motor (TAM) merilis New Toyota Kijang Innova Special Edition 50 Tahun dengan edisi terbatas.

Sebagai hadiah ulang tahun ke-50 Toyota berkontribusi untuk Indonesia.

Innova edisi terbatas ini hanya dijual 50 unit saja, yang terdiri dari 30 unit V Luxury 2.0 AT dan 20 unit Venturer 2.4 Diesel AT.

Kedua Innova spesial ini menggunakan basis Kijang Innova terbaru.

Mantapnya lagi, hanya dalam hitungan jam saja kedua Innova edisi 50 tahun tersebut langsung ludes terjual.  

Nah, Otomotifnet mendapat kesempatan untuk merasakan secara langsung varian tertinggi dari Innova Limited Edition ini, yaitu Innova Venturer 2.4 AT Diesel untuk kamis test.

Berikut hasil akselerasi dan performanya.

Dapur pacu yang diusung sama seperti New Venturer 2.4 biasa yang sebelumnya sudah kami uji, yakni mesin diesel berkode 2GD-FTV.

F Yosi/Otomotifnet
Otomotifnet dengan tinggi 165 cm masih sangat mudah mendapatkan visibilitas ke arah depan.

F Yosi/Otomotifnet
Mesin 2GD-FTV 2.400 cc diesel VNT turbo intercooler