Razia Polisi Gak Mesti Ditilang, Bisa Juga Bagi-bagi Migor Gratis Gini

Irsyaad W - Sabtu, 11 Februari 2023 | 15:40 WIB

Pengendara motor wanita mendapat minyak goreng gratis saat razia Polisi Operasi Keselamatan Lodaya 2023 di Subang (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Razia Polisi gak mesti berbuah tilang.

Bisa juga dengan humanis seperti bagi-bagi minyak goreng (migor) gratis gini.

Seperti dilakukan Satlantas Polres Subang dalam Operasi Keselamatan Lodaya 2023.

Berlokasi di perempatan Tugu Tani (Soklat) Subang, Jawa Barat, (10/2/23).

Dalam operasi tersebut Satlantas Polres Subang memberikan edukasi tentang keselamatan berlalulintas kepada para pengguna jalan.

Kapolres Subang, AKBP Sumarni mengatakan operasi keselamatan Lodaya terus kita gelar dengan memberikan edukasi kepada masyarakat pengguna jalan di kawasan Tugu Tani.

"Tak henti-hentinya kami terus mengedukasi Masyarakat agar tertib dan disiplin berlalu lintas demi mencegah dan menekan angka kecelakaan lalu lintas," ujar Sumarni, (10/2/23)

Menurut Sumarni, kegiatan Operasi Keselamatan Lodaya di Subang kota dinilai cukup baik, pelanggaran juga sedikit.

"Di Subang Kota masyarakat pengguna jalan sudah mulai taat dan tertib berlalu lintas, berbeda dengan di wilayah Pantura Subang yang beberapa hari lalu kita gelar operasi di Jalur Pantura banyak pengendara yang tak pakai helm," katanya

Sebagai bentuk apresiasi ke para pengguna jalan yang sudah tertib dan disiplin berlalu lintas dengan baik, jajaran Satlantas Polres Subang memberikan hadiah.