Karena bisa jadi kinerja rem mulai berkurang akibat terjadi keausan pada kampas rem.
5. Ban
Untuk ban bisa diawali dengan melihat tanda segitiga Tread Wear Indicators (TWI) yang biasanya ada di permukaan ban.
Jika masih bagus Kembangan bannya, lanjut periksa tekanan angin ban, telapak dan dinding ban, serta bibir velg mobil.
Bila ditemui ada hal aneh seperti terdapat benjolan, bolong, atau sobek pada permukaan ban, sebaiknya lakukan penggantian sebelum mobil digunakan berativitas seperti sedia kala.
6. Kaki-kaki
Kaki-kaki sebagai komponen untuk penyangga beban selama menempuh perjalanan jauh dan melewati medan jalan yang tidak menentu, bisa jadi terdapat kerusakan yang tidak disadari.
Nah, bagian yang perlu diperiksa antara lain tie rod, ball joint, bushing arm, bearing, shockbreaker, link sitabilizer dan sebagainya.
“Apabila mendengar suara dengung saat mobil dijalankan, ini bisa jadi pertanda bantalan roda sudah mulai aus. Langsung ganti yang baru agar tidak merembet ke komponen yang lain,” tutup Agung.