Waspada Air Radiator Mobil Bekas Keruh, Tanda Part Ini Minta Jajan Tuh Cuy

ARSN - Selasa, 16 Mei 2023 | 18:00 WIB

Ilustrasi air radiator keruh (ARSN - )

Otomotifnet.com - Waspada ya gaes kalau air radiator mobil bekas kalian keruh, tanda-tandanya part ini minta jajan tuh cuy.

Yap, air radiator mobil nekas yang berwarna keruh bisa menandakan adanya kerusakan komponen seperti pompa radiator atau water pump.

Atau bisa juga ada korosi di water jacket radiator mobil bekas kalian.

"Air radiator berwarna keruh ini memang menandakan adanya yang tidak beres pada sistem pendinginan," buka Samsudin, Aftersales Support Astra Peugeot.

"Kerusakan di sistem pendinginan ini akan mengkontaminasi air radiator sehingga akan berwarna keruh," tambahnya.

Warna air radiator akan terlihat kecoklatan yang menandakan ada kontaminasi.

Lalu apakah ada pengaruh ke performa air radiator?

Stanley Tjhie, Business Opportunity Development PT Laris Chandra selaku importir air radiator Prestone menjelaskan bahwa jelas ada pengaruh ke sistem pendingin.

Baca Juga: Sering Ditambah Tapi Air Radiator Mobil Diesel Berkurang Sendiri, Fix Ini Biang Keroknya Gaes