Otomotifnet.com – Buat yang mencari MPV keluarga dengan budget Rp 200 jutaan di kisaran Rp 270-280 jutaan yang nyaman dan lega, coba deh lirik Mitsubishi New Xpander varian Exceed.
Varian Exceed ini harganya di bawah varian Ultimate dan Sport, namun punya beberapa kesamaan fitur yang bisa dinikmati.
Sebagai informasi, dari situs resmi Mitsubishi-motors.id (Mei 2023), Mitsubishi New Xpander varian Exceed dibanderol dengan harga Rp 280,7 juta (transmisi CVT) dan Rp 271,5 juta (transmisi manual).
Dibandingkan dengan varian teratas, yakni Ultimate (transmisi CVT) yang dibanderol Rp 312,9 juta, selisihnya cukup jauh, bisa sampai Rp 32,2 juta. (per Mei 2023).
Perbedaan harga tersebut tentu menentukan fitur yang disematkan.
Namun begitu, bagi para calon pembeli MPV keluarga yang punya dana sekitar Rp 270 jutaan, varian Exceed ini bisa jadi pilihan paling masuk akal.
Apalagi secara model serta fitur ada beberapa kesamaan dengan varian di atasnya, yakni Sport dan Ultimate.
Secara dimensi varian Ultimate CVT dan Exceed CVT memiliki dimensi yang sama, dengan panjang 4.595 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.750 mm, serta ground clearance 220 mm.
Sementara varian Xpander Exceed MT hanya memiliki perbedaan pada ground clearance yang lebih tinggi 50 mm. Oiya, untuk tipe pelek, Exceed dan Sport desainnya sama, berukuran 16 inci.