Honda Revo Pasutri Nyemplung ke Sungai, Pulang Ziarah Berakhir Diziarahi, Suami Selamat

Ferdian - Minggu, 23 Juli 2023 | 08:30 WIB

Suami istri berboncengan terpe;eset ke saluruan irigasi. Suami selamat, istri tak bisa berenang (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Pulang ziarah, pasangan suami istri naik motor mengalami nasib tragis.

Supriyanto dan Sulastri (45) jatuh ke sungai irigasi saat berboncengan menggunakan Honda Revo.

Saat pulang ziarah dari makam orang tua, pasutri asal Dusun 2 Desa Jajaran Baru Kecamatan Megang Sakti Kabupaten Musi Rawas (Mura) kecelakaan jatuh ke Sungai Irigasi Lakitan (20/7/2023).

Korban Sulastri tewas tenggelam karena tak bisa berenang, sedangkan suaminya Supriyanto selamat.

Peristiwa naas itu dialami pasutri tersebut pada Kamis (20/7/2023) pagi sekira pukul 10.00 Wib di aliran Sungai Irigasi Lakitan yang ada di Dusun 3 Desa Jambu Rejo Kecamatan Sumber Harta.

Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo melalui Kapolsek Terawas, AKP Nastain saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

Peristiwa tersebut lanjut Kapolsek, terjadi pada Kamis (20/7/2023) pagi sekira pukul 10.00 Wib.

Satu orang meninggal dunia akibat tenggelam di aliran Sungai Irigasi Lakitan di Dusun 3 Desa Jambu Rejo Kecamatan Sumber Harta

Korban meninggal dunia adalah Sulastri (45) yang kesehariannya sebagai orang petani, warga Dusun 2 Desa Jajaran Baru Kecamatan Megang Sakti.

Dijelaskan Kapolsek, kejadian tersebut, bermula pada Kamis (20/7/2023) pagi, korban bersama suaminya, Supriyanto pulang dari berziarah ke makam orang tuanya di Dusun 3 Desa Jambu Rejo.