Sering Pakai Mode Manual di Mobil Matic Punya Efek Buruk, Komponen Ini Cepat Aus

Irsyaad W - Jumat, 28 Juli 2023 | 12:30 WIB

Manfaatkan mode manual yang ada di lingkar kemudi (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Beberapa mobil matik memiliki fitur mode manual.

Namun mode manual di mobil matik ini mirip obat, karena ada efek samping buruk.

Pendapat ini disampaikan Hermas Prabowo, Owner Bengkel Spesialis Transmisi Matik, Worner Matic.

Menurutnya fitur mode manual memberikan sensasi perpindahan gigi manual untuk mendapatkan respon tenaga yang lebih instan.

"Bisa dipakai untuk menyalip atau menanjak yang butuh respon mesin sigap," kata Hermas yang juga pakar transmisi otomatis di Indonesia.

Hanya saja ia menilai ada sejumlah efek samping dalam penggunaan mode manual.

Pertama adalah dari penumpukan beban torsi yang diciptakan girboks.

Ryan
komponen transmisi torque converter

Pada mode manual, perpindahan gigi bisa dilakukan dalam putaran mesin tinggi.

Meningkatnya putaran mesin menghasilkan tekanan hidrolik oli transmisi dari torque converter yang besar.