Suzuki Caribian Tak Lagi Egois, Pasang Atap Hardtop, Warna Merona

Rindra Pradipta - Selasa, 10 Oktober 2023 | 22:30 WIB

Suzuki Jimny Caribian SJ413 (Rindra Pradipta - )

Otomotifnet.com - Enggak melulu pikap, Suzuki Jimny Caribian malah cocok model begini. 

Penggemar Suzuki Jimny pasti sering mendengar jika Suzuki Jimny Caribian SJ413 kerap dicap sebagai ‘Jimny egois’.

Hal ini ini lantaran Suzuki Jimny Caribian hanya menyediakan dua tempat duduk saja.

Baca Juga: Suzuki Jimny Sangar Sampai Ke Kolong, Gardan Cherokee, Mesin Pakai Vitara

Padahal dimensi Jimny Caribian lebih besar dibandingkan dengan Suzuki Jimny SJ410 versi wheelbase pendek.

Malah Suzuki Jimny sasis pendek saja bisa menampung empat orang di dalam kabin mungilnya.

Seharusnya Jimny Caribian juga bisa menampung lebih dari itu, bila dimaksimalkan dengan baik.

Bimo SS
Desain dasar atap tambahan Suzuki Jimny Caribian ini menggunakan atap milik Suzuki Jimny Sierra keluaran 1985.

Kendala ini juga dirasakan oleh Erik Anwar S pemilik Suzuki Jimny Caribian keluaran 2006. 

Hingga akhirnya ia memutar otak agar kabin Jimny Caribian miliknya bisa mengakomodir penumpang lebih dari dua orang.