Inilah Modifikasi Ban Mobil Yang Bikin Aquaplaning di Musim Hujan

ARSN - Jumat, 24 November 2023 | 14:00 WIB

Ilustrasi ban mobil bekas (ARSN - )

Otomotifnet.com - Musim hujan, jangan modifikasi ban mobil bekas kesayangan kalian seperti ini ya gaes.

Yup, modifikasi menggunakan ban mobil  jenis ini di musim hujan bisa dibilang cukup berisiko tinggi.

Saat hujan bisa bikin mobil bekas kalian terjadi aquaplaning.

Yang dimaksud aquaplaning adalah gejala ban mobil kehilangan traksi akibat tapak ban 'berbenturan' dengan air yang menggenang.

"Biasanya terjadi saat melibas genangan air dengan kecepatan tinggi," ujar Kevin Sulaiman dari Ottoban Indonesia.

Nah, ban mobil jenis apa yang dimaksud? Yaitu ban jenis semi slick untuk balap.

Tribun Kaltim - Tribunnews.com
ILUSTRASI Potensi aquaplaning pada mobil di musim hujan

"Ya sebetulnya memang bukan buat penggunaan harian kan semi slick itu," ucap Iwan Ridwan, Kepala Bengkel Primo Performance Sentul.

"Kalau di sini ya biasanya dipakai buat balapan di Sirkuit Sentul atau juga bisa sprint rally," ucapnya menambahkan.

Namun, penggunaan ban jenis semi slick untuk harian sah-sah saja dilakukan.

Karena ban jenis ini menawarkan grip lebih kuat dalam kondisi jalanan kering atau ketika tidak terjadi hujan.

Aditya Pradifta/GridOto.com
Modifikasi mobil dengan menggunakan ban semi slick

Selain itu, dari segi penampilan memang bikin keren tampilan mobil bekas.

Tetap ada kelebihan yang dimiliki ban semi slick, hanya saja penggunaannya harus tepat agar fungsinya maksimal.

Lantas cara paling sederhana untuk mengurangi resiko aquaplaning ialah dengan mengurangi kecepatan.

Terutama ketika menemukan kondisi jalan yang tergenang air atau ketika hujan mulai deras.

Baca Juga: Perhatikan Karet Pintu Mobil Bekas di Musim Hujan, Rusak Bisa Bikin Jengkel