Otomotifnet.com - Yang punya mobil diesel atau bensin kondisi bekas coba deh cek kondisi kepala aki mobilnya.
Jangan sampai gak kencang ya, nanti bisa jadi begini nih akibatnya.
Yap, dilansir GridOto.com, terminal kepala aki mobil baik yang positif (+) maupun negatif (-) wajib kencang.
Banyak nih yang ditemukan kalau baut teminal kepala aki mobil kendur.
Baut teminal kepala aki mobil yang kendur ini berdampak terhadap kelistrikan lho.
Aki mobil diesel atau bensin yang umurnya gak lama bisa jadi karena baut teminal kepala aki yang kendur.
"Pada prinsipnya, arus akan mengalir dengan baik kalau kedua bagian yakni kepala aki dan kabel terikat dengan kencang," jelas pakar dari Technical Support Yuasa Battery, Heri.
Kepala aki yang enggak kencang aliran arus listrik ke komponen akan terganggu.
Beberapa komponen kelistrikan mendapat arus listrik yang enggak stabil.
Hal ini akan bikin kerusakan pada komponen elektronik pada mobil.
"Sistem pengisian mobil juga akan terganggu, ini juga bisa bikin aki jadi gampang soak," jelasnya.
Pengisian dari alternator juga menjadi enggak stabil sehingga arus listrik yang diterima aki enggak konstan.
Alhasil umur aki jadi berkurang karena baut terminal aki yang kendur atau enggak kencang.
Jadi ada baiknya lakukan pengecekan kekencangan baut teminal aki secara berkala untuk menghindari semua hal di atas.
Baca Juga: Jangan Kaget, Cuma Gara-gara Hal Ini Turbo Mobil Diesel Berumur Singkat