Amit-amit Kalau Kejadian, Derek Innova Zenix Secara Ngaco Bikin Nangis Gulung-gulung

Irsyaad W - Rabu, 3 Januari 2024 | 17:26 WIB

Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid TSS diderek dengan posisi salah yaitu roda depan menyentuh tanah. (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Toyota Kijang Innova Zenix berpenggerak roda depan.

Kalau sampai menderek-nya pakai cara ngaco, dijamin bikin pemilik nangis gulung-gulung.

Tapi amit-amit, semoga gak sampai kejadian seperti foto yang beredar sebuah Toyota Kijang Innova Zenix Q Hybrid diderek dengan posisi roda belakang diangkat.

Sedangkan roda depan berputar menempel aspal.

Padahal menderek dengan seperti itu merupakan cara salah dan fatal.

"Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid ini berpenggerak roda depan jadi roda depan harus terangkat dari tanah dan enggak boleh berputar," jelas Didi Ahadi, Dealer Technical Support Department Head PT Toyota-Astra Motor (TAM).

Cara menderek Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid yang benar sudah dijelaskan di buku panduan pemilik mobil (Owner's Manual) di halaman 339.

Toyota
Buku panduan pemilik Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid

Kalau pakai derek truk tipe pengangkat roda, maka yang diangkat adalah bagian depan Toyota Kijang Innova Zenix.

Atau bisa diderek dengan mengangkat roda belakang dengan syarat roda depan mesti dikasih dolly (alat semacam roda kecil untuk menyangga roda mobil yang diderek).

Bila Innova Zenix Hybrid diderek dengan roda depan menyentuh aspal bisa menimbulkan risiko kerusakan.