Waspada, Bahaya Ini Mengintai Mesin Mobil Bila Kipas Radiator Bermasalah

ARSN - Jumat, 12 Januari 2024 | 20:05 WIB

Kipas radiator mobil diesel atau bensin jangan sampai bermasalah. (ARSN - )

Otomotifnet.com - Kalian gak mau kan ngeluarin biaya mahal cuma gara-gara kipas radiator mobil diesel atau bensin rusak?

Buat yang gak mau dompetnya jebol, simak artikel ini sampai habis gaes.

Di mobil diesel atau bensin, extra fannya sudah banyak yang menggunakan tipe elektrik.

Kelebihan kipas radiator elektrik ini enggak membebani kinerja mesin.

Namun, seiring waktu kipas radiator elektrik ini bisa mengalami mati.

Risikonya apa bila kipas radiator ini mengelami kerusakan?

Bila kipas radiator ini mati sangat bisa berdampak ke sistem pendingin itu sendiri.

Agar suhu air radiator enggak panas, kipas radiator ini yang menurunkan suhunya.

Wanto
Ilustrasi kipas radiator elektrik pada mobil

"Karena tidak ada kipas radiator tambahan maka suhu air radiator akan terus naik," terang Davin pemilik bengkel Elika Automotive Performance di Bursa Otomotif Sunter (BOS), Jakarta Utara.