Biar Gak Salah, Beginilah Cara Mudah Mengukur PCD Pelek di Mobil Bekas

ARSN - Kamis, 8 Februari 2024 | 09:00 WIB

Begini cara mengukur ukuran PCD pada pelek mobil bekas (foto ilustrasi) (ARSN - )

Pada pelek dengan jumlah baut genap seperti 4, 6, atau 8, cara pengukurannya sangatlah simpel.

Yang diukur jarak antara titik tengah lingkaran baut atau lubang pelek yang letaknya berseberangan langsung.

Automotive Technology: Principles, Diagnosis, and Service
Ilustrasi mengukur PCD pada pelek mobil dengan 4 baut

Pengukuran yang agak lebih rumit ada dipelek dengan jumlah baut ganjil seperti 5.

Tapi jangan nyerah gaes, ada sara yang mudah dan cepat untuk mendapatkan perkiraan ukuran PCD dengan 5 baut .

Yaitu dengan mengukur jarak yang diambil dari ujung luar salah satu baut ke titik tengah baut terjauh di seberangnya (lihat ilustrasi).

Automotive Technology: Principles, Diagnosis, and Service
Ilustrasi mengukur PCD pada pelek mobil dengan 5 baut

Cara ini memang tidak sepenuhnya akurat, namun hasilnya akan mendekati pengukuran sesungguhnya.

Itulah dia cara mudah mengukur PCD pelek di mobil bekas dilansir dari GridOto.com.

Baca Juga: Inilah Tanda-tandanya Odometer di Mobil Bekas Pernah Dimundurin