Toyota Avanza, Veloz, Vios, Sienta dan Yaris Cross Direcall, Penyakit Ini Terdeteksi

Ferdian - Selasa, 13 Februari 2024 | 18:15 WIB

Toyota Veloz (Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sempat heboh di luar negeri, kini PT Toyota Astra Motor (TAM) akhirnya secara resmi melakukan recall mobil-mobil Toyota di Indonesia.

Lima model Toyota yang kena recall adalah Avanza, Veloz, Yaris Cross, Vios dan Sienta.

Recall yang pertama yakni untuk Toyota Sienta yang berhubungan dengan resiko kebocoran air di pilar depan.

"Jadi di sana ada klip yang sil nya ada kemungkinan bocor dan bisa mempengaruhi kelistrikan, karena listrik dan air itu kan berlawanan," ucap Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM saat dijumpai beberapa waktu lalu (12/2).

"Yang terpengaruh itu adalah unit-unit Toyota Sienta produksi 2016 sampai 2020, unit yang sudah lewat masa garansinya pun tetap kami cover dalam recall ini," lanjutnya.

Nabiel G
Ilustrasi Toyota Sienta

Anton mengatakan, ada 39.238 unit Toyota Sienta yang terdampak dalam program recall ini dan pengerjaannya sendiri bisa memakan waktu 2 hingga 3 jam di bengkel resmi.

Recall yang kedua adalah untuk Toyota Avanza dan Veloz, dan penyakitnya cukup bersinggungan dengan isu yang melanda Daihatsu Jepang sebelumnya karena berhubungan dengan Front Right Side Beam.

Meski begitu, Anton menegaskan kalau kasus di Jepang adalah isu homologasi, sementara di Indonesia isunya berhubungan dengan pengelasan yang diduga kurang sempurna.

"Itupun bukan karena komplain konsumen, tapi ditemukan setelah pengecekan internal, untuk menghindari kemungkinan masalah makanya kami melakukan recall," tukasnya.