Otomotifnet.com - Port charging mobil listrik Wuling akhir-akhir ini jadi bahan gunjingan.
Sebab port charging di rata-rata mobil listrik Wuling berbeda dengan kebanyakan mobil listrik di Indonesia lho.
Contohnya di Wuling Air ev, yang menggunakan port charging tipe GB/T.
Port charging tipe GB/T memang jamak digunakan pada mobil listrik asal Tiongkok, sebab standarisasi di sana demikian.
Sedangkan di Indonesia, pengisian listriknya kebanyakan menggunakan soket model Type 2 untuk arus AC.
Tentu jadi sedikit problem bagi pemilik mobil listrik Wuling di Indonesia.
Karena Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) atau charging merek mobil listrik lain dipastikan tidak bisa.
Tapi tenang, saat pembelian Wuling Air ev akan mendapat portable charger yang butuh daya 10 ampere.
Atau bila ingin menambah beberapa puluh juta untuk wall charger dengan daya 7.700 watt soketnya sudah langsung GB/T.