Otomotifnet.com - Baru tahu gaes, sehaus ini ternyata konsumsi BBM mobil bekas Jeep Wrangler Rubicon ini.
Untuk melibas medan off-road, dari sananya Jeep Wrangler Rubicon sudah jago.
Konsumsi BBM yang hemat juga perlu untuk sebuah Jeep Wrangler Rubicon.
Terutama karena sangat mungkin ia dibawa berpetualang, dan konsumsi BBM yang hemat tentu bisa menambah jarak tempuhnya.
Rubicon generasi JL ini menggunakan mesin 1.995 cc turbo 4 silinder dengan output tenaga 270 dk dan torsi 400 Nm.
Disalurkan via girboks otomatis 8 percepatan dengan penggerak 4x4.
Hasil tes, di rute dalam Kota Jeep Wrangler Rubicon mencetak 8,3 km/l.
Sementara di rute Tol Rubicon gahar ini meraih 10,9 km/l.
Tes dilakukan dengan 1 orang penumpang (pengemudi) dengan average speed 22 km/jam di Dalam Kota dan 90 km/jam di rute Tol.
Mode penggerak pun kami set di 4x2 dan menerapkan prinsip mengemudi eco-driving untuk melajukannya.
Meski belum mencapai angka psikologis 10 km/l untuk rute Dalam Kota, namun yang perlu diingat adalah kapabilitas Wrangler menangani beragam medan.
Termasuk medan off-road berat karena ban standarnya saja sudah pakai jenis ‘Mud-Terrain’.
Lalu untuk menjaga jarak tempuh tetap jauh, Jeep membekali Wrangler dengan tangki BBM ekstra besar.
Kapasitasnya 81 liter, sehingga jika dikali 8,3 km/l sebagai asumsi kecepatan rata-rata rute Dalam Kota maka daya jelajahnya mencapai 673-an km.
Nah, Sehaus itulah Konsumsi BBM mobil bekas Jeep Wrangler Rubicon yang dilansir dari Otoseken.id.
Baca Juga: Agar Aman, di Sinilah Titik Tumpu yang Tepat Mendongkrak Mobil Bekas