Tanpa Tahu Seluk Beluk, Honda CR-V Jadi Jaminan Hutang Sepulang Dari Kalimantan, Begini Kronologinya

Irsyaad W - Jumat, 8 Maret 2024 | 18:30 WIB

Honda CR-V nopol AG 1535 EQ milik RK (51) yang dijadikan jaminan hutang AM (43) tanpa sepengetahuan pemilik kini diamankan Satreskrim Polsek Ngasem, Kediri (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Betapa terkejutnya RK (51) warga Kediri, Jawa Timur sepulang dari Kalimantan.

Tanpa tahu seluk beluk, Honda CR-V yang ditinggal di rumahnya tiba-tiba menghilang sudah menjadi jaminan hutang.

Padahal RK tidak memiliki hutang dan saat pergi CR-V tersebut dititipkan ke adik iparnya.

Mengenai kronologinya dijelaskan Kapolsek Ngasem, Iptu Ardian Wahyudi.

Bermula saat itu korban pulang dari Kalimantan, (1/3/24).

Kemudian hendak mengambil Honda CR-V nopol AG 1535 EQ miliknya di rumahnya Perumahan Greenland Kediri, (1/3/24).

"Korban ini hendak menggunakan mobilnya untuk menengok anaknya yang kuliah di Malang. Tapi saat tiba di rumah, mobil yang diparkir di garasi rumah sudah tidak ada," terang Ardian, (7/3/24) melansir TribunJatim.

Korban kemudian menghubungi adik iparnya yang sebelumnya dititipi kunci CR-V tersebut.

Ternyata, kunci mobil korban dititipkan di rumah orangtua saksi atau mertua korban, dan saat dicek masih ada.

Karena merasa CR-V miliknya hilang dicuri, korban kemudian melapor ke Polsek Ngasem dan ditindaklanjuti.