Kenapa Mobil Matik Gak Mau Jalan Setelah Tuas Dipindahkan ke D, Inilah Masalahnya

ARSN - Kamis, 21 Maret 2024 | 08:30 WIB

ILUSTRASI. Tuas Transmisi Otomatis Mobil Matik (ARSN - )

Otomotifnet.com - Mobil bekas transmisi matik kalian gak mau jalan setelah tuas dipindah ke D gaes?

Inilah masalahnya gaes, kenapa mobil matik bisa gak mau jalan setelah tuas dipindah ke D, salah satunya efek jika mobil pernah terendam banjir.

Di mobil matik, transmisinya mengandalkan perangkat elektrikal.

Saat kebanjiran, perangkat elektrikal di mobil matik ini rawan rusak.

komponen valve body yang berpotensi mengalami kerusakan jika mobil terendam banjir.

Lalu gimana cara deteksi gejala kerusakan valve body mobil matik yang habis terendam banjir?

Cirinya yaitu mobil tidak langsung bergerak seperti delay atau tertahan Ketika mesin dinyalakan dan tuas dipindahkan dari P ke R atau D.

Hal ini terjadi karena bukaan klep solenoid yang mengatur besaran tekanan oli transmisi ke clutch (kampas kopling) di dalam girboks macet.

ryan/gridoto.com
Solenoid dan modul body valve

Bisa macet karena air yang sampai masuk ke dalam valve body menyebabkan klep mengalami korosi dan menjadi berkarat.