Penasaran, Apakah QR Code MyPertamina Mobil Bensin di Atas 1.400 Cc Bakal Terblokir?

Irsyaad W - Jumat, 29 Maret 2024 | 16:30 WIB

QR Code MyPertamina untuk beli BBM bersubsidi (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Ramai pembahasan mobil bensin berkapasitas di atas 1.400 cc akan dibuat susah cari BBM subsidi.

Ini berkaitan dengan rencana pemerintah membatasi pembelian Pertalite.

Dalam aturannya, mobil di atas 1.400 cc tidak layak menerima subsidi BBM.

Apakah dengan ini, barcode MyPertamina mobil bensin di atas 1.400 cc akan terblokir otomatis?

Selama ini, pembelian Pertalite, pemilik mobil mesti mendaftarkan nopol mobilnya.

Mereka yang terdaftar di MyPertamina yang boleh membeli bensin bersubsidi.

Adanya wacana pembatasan pembelian Pertalite yang rencananya tahun ini, bagaimana dengan pembelian bensin bersubsidi nantinya?

Panji Nugraha/Otomotifnet
Ilustrasi pembelian bahan bakar bersubsidi menggunakan MyPertamina

Irto Ginting, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga mengatakan sejauh ini pembelian masih menggunakan aplikasi dengan dicatat petugas.

"My Pertamina masih digunakan untuk pembelian BBM bersubsidi," bilangnya dilansir dari GridOto.com.

Apakah jika wacana pembatasan ini diberlakukan, secara otomatis mobil di atas 1.400 cc akan terblokir?

Terkait hal ini, Irto menyatakan belum dilakukan.

"Kami masih menunggu revisi Perpres No. 191 tahun 2014," tutupnya.

Baca Juga: Gawat, Pertamina Blokir Aplikasi MyPertamina Milik 232 Ribu Unit Mobil Gegara Ini