Otomotifnet.com - Sorot lampu mobil dari arah berlawan kerap bikin silau mata.
Saat pandangan pengemudi terganggu sorot lampu dari arah depan, maka kemampuannya untuk melihat kondisi jalan akan terganggu sehingga dapat memicu terjadinya kecelakaan.
Perlu tahu, ada cara beneran ampuh untuk mengamankan mata dari silau lampu mobil lawan.
Founder & Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting Jusri Pulubuhu, membagikan tips manjur berikut.
"Ketika kita berpapasan dengan kendaraan yang datang dari arah depan, jangan fokus ke sinar lampu itu, Anda bisa mengalami kegelapan sejenak, atau blank, tentu ini berbahaya karena kendaraan terus bergerak," ucap Jusri dikutip dari Kompas.com, belum lama ini.
Jusri mengatakan, ketika sudah mulai terlihat ada sinar lampu yang menyilaukan dari arah berlawanan maka fokus pandangan sebaiknya diubah ke arah bahu jalan.
Dengan demikian, pengemudi tetap dapat melihat batas jalan sekaligus mata tidak merespons cahaya yang datang.
Mata manusia cenderung akan menyempitkan pupil agar tidak terlalu silau ketika banyak cahaya.
Di sisi lain, jalan yang minim cahaya akan terlihat lebih gelap.
"Jangan fokus dengan silau lampu tersebut, tapi ubah fokus ke bahu jalan, nah ini ada hubungannya dengan pengaturan lampu dari pabrikan, kenapa lampu kiri dibuat melebar ke arah bahu jalan sedangkan lampu kanan fokus ke tengah, bukan ke kanan," ucap Jusri.
Jusri juga mengatakan tujuan dari pengaturan lampu tersebut untuk mempermudah pengendara memonitor bahu jalan.
"Bisa juga ketika berpapasan dengan mobil yang lampunya menyilaukan, kita memainkan lampu dimmer beberapa kali, tapi sebentar saja, itu bertujuan untuk mengingatkan orang tersebut untuk menurunkan dari yang tadinya high menjadi low," tuntas Jusri.
Baca Juga: Betulkah Pak Polisi, Menyalakan Lampu Hazard Saat Hujan Bisa Ditilang?