Konsultasi OTOMOTIF Avanza Transmisi Manual Bergetar Di Gigi 3

Andhika Arthawijaya - Senin, 29 April 2024 | 07:00 WIB

Ilustrasi Toyota All New Avanza E (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com - Salam kenal, saya Suanda dari Tangerang. Mobil saya (Toyota) Avanza M/T type E tahun 2023.

Permasalahannya ada di getaran mesin saat rpm 1.800 - 2.100 pada gigi 3. Getaran terasa di bagian pedal kopling.

Saya sudah komplain ke bengkel resmi, tetapi dari pihak bengkel belum ada jawaban.

Mohon pencerahannya dan terima kasih banyak atas perhatiannya.

Suanda Oswita - Tangerang, Via Email

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF Avanza 1.5 G MT 2023 Baru Dipakai 3 Bulan, Muncul Getaran Di 35-40 Kpj

Salam kenal juga dari kami ya Kang Suanda. Oke, perihal kendala yang Anda alami itu cukup sering kami terima keluhan senada pada Toyota Avanza bertransmisi manual.

Ada yang berhasil diatasi, tapi ada juga yang mengeluhkan kendala tersebut masih saja terjadi.

Menurut kami seharusnya ini jadi atensi serius buat APM Toyota Indonesia, yaitu PT Toyota Astra Motor (TAM), untuk melakukan investigasi mengenai permasalahan ini.

Sebab ternyata bukan hanya satu atau dua pengguna Avanza bertransmisi manual saja yang mengeluhkan senada.

Padahal usia kendaraan rata-rata masih tergolong baru seperti yang Anda miliki itu.

Dari catatan kami, Kang Suanda adalah pengguna Avanza bertransmisi manual yang keempat yang mengeluhkan soal getaran saat di gigi 3.

Mungkin masih ada lagi yang mengalami hal senada.

Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF Penyebab Bunyi Jedug Saat Lewat Speed Trap

Kompas.com (Nasmoco)
Ilustrasi All New Avanza E transmisi manual

Menurut pihak TAM yang pernah kami sampaikan soal permasalahan ini, mereka menganjurkan konsumen segera menghubungi Customer Care Toyota Astra Motor di nomor 1500315.

Atau bisa juga lewat email di alamat: customer-care@toyota.astra.co.id.  

Kami berharap semoga kendala yang Anda alami tersebut bisa segera ditindaklanjuti oleh pihak Toyota, dan dapat teratasi dengan baik.

Hallo..hallo Toyota, mohon bantuannya!

Bagi Anda yang juga punya pertanyaan seputar masalah mobil, silahkan kirim pertanyaan ke email konsultasi.r4@gmail.com. Maka akan dijawab di rubrik Konsultasi OTOMOTIF.