Ini membuat kinerja transmisi tidak optimal sehingga muncul gejala transmisi menjadi kasar dan timbul jedug-jedug.
Disarankan untuk ganti oli transmisi mengikuti manual book yang sudah disediakan pabrikan mobil.
Contoh Suzuki Ertiga, penggantian oli tranmisi matik setiap 40 ribu kilometer atau 24 bulan.
Toyota Avanza di interval 80 ribu kilometer atau 48 bulan.
Anda juga bisa mengecek kualitas oli transmisi menggunakan dipstik oli transmisi yang berada di ruang mesin.
Biasanya, oli transmisi yang masih bagus berwarna merah dan ada wanginya.
Kalau oli transmisi yang sudah gelap dan berbau seperti kebakaran, itu udah waktunya digant.
Baca Juga: Perlu Tahu, Ini Akibat Campur-campur Air Radiator di Mobil Bekas