Pastikan juga bohlam LED yang dipilih punya fitur pendinginan yang maksimal.
Bohlam LED yang bagus dilengkapi kipas pendingin atau ditambahkan tube cooling system.
Temperatur LED bisa lebih stabil sehingga bohlam LED bisa lebih berumur panjang.
Dan terakhir, jangan lupa cek kondisi sil lampu mobil.
Pastikan agar tidak ada kebocoran agar air atau kotoran tidak bisa mengenai bohlam LED.
Karena apabila terkena air, maka bisa bikin bohlam LED korsleting.
Nah, begitulah cara merawat lampu bohlam LED di mobil.
Baca Juga: Inilah Sebabnya Kenapa Mobil Bekas Eropa Kilometer Rendah Jangan Dibeli