Ajak Puluhan Media ke Pabriknya Di Cikarang, Hyundai Kasih Lihat Kelengkapan Ekosistem Mereka

Andhika Arthawijaya - Rabu, 6 November 2024 | 23:22 WIB

Hyundai Motors Manufacturing Indonesia (HMMI) di kawasan Delta Mas, Cikarang, Jawa Barat (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Rabu pagi tadi (6/11/2024) PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) ajak puluhan awak media untuk melihat langsung ekosistem di pabrik mereka di kawasan Delta Mas, Cikarang, Jawa Barat.

Acara bertajuk “Hyundai Discovery Trip” ini berangkat dari Cilandak Town Square (Citos), Jakarta Selatan, menggunakan line up SUV terbaru mereka, yakni All New Santa Fe tipe Calligraphy.

Jadi, awak media sekalian dipersilahkan menjajal rasa berkendara SUV terbaru mereka itu dari Citos menuju pabrik Hyundai Motors Manufacturing Indonesia (HMMI) di Cikarang. Mantap!

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Puluhan awak media berangkat dari Citos (6/11/2024) ke HMMI mengendarai 8 unit Hyundai All New Santa Fe Calligraphy

Sesampainya di HMMI, puluhan awak media dibagi menjadi dua grup, lalu masing-masing grup diajak melihat langsung proses produksi produk-produk unggulan Hyundai yang memanfaatkan teknologi terkini.

Mulai dari ekosistem produksi hingga tahap pengecekan produk sebelum distribusi, serta penyediaan suku cadang pendukung yang berperan dalam menghadirkan kendaraan juga layanan after sales berkualitas bagi masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Ini Perbedaan Eksterior Hyundai All New Santa Fe Calligraphy Vs Prime

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Sasis dan kaki-kaki yang sudah dirakit dikirim ke Assembly Plan untuk dilengkapi dengan komponen lainnya

Kemudian dilanjut mengunjungi Hyundai Training Academy, PIO & Logistic, serta Parts Center yang menyediakan sekitrar 22 ribu item spare part kendaraan Hyundai.

President Director Hyundai Motors Indonesia, Ju Hun Lee mengatakan, “Sejalan dengan visi Progress for Humanity dalam menciptakan masa depan yang lebih baik, Hyundai berupaya untuk menghadirkan produk berkualitas dan berinovasi dalam menciptakan solusi mobilitas terbaik bagi masyarakat Indonesia.”

Melalui Hyundai Discovery Trip ini, lanjut Ju Hun Lee, pihaknya ingin menunjukan komitmen dalam menjaga kualitas produk yang kami hadirkan, dari mulai tahap produksi hingga distribusi, dengan menyediakan kendaraan yang tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar, tetapi juga kualitas berstandar global.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Presdir HMID, Ju Hun Lee,

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Petugas di Assembly Plan tengah melakukan mengecekan tahap akhir sebelum mobil yang selesai dirakit, dites

Oiya, kerennya lagi selain dilengkapi peralatan modern serbaotomatis, pabrik perakitan HMMI juga dirancang dengan orientasi pada lingkungan dan menciptakan suasana kerja yang sehat dan nyaman bagi para pekerjanya.

Menurut pihak HMMI, sejak 1 Januari tahun lalu mereka telah menggunakan 100% listrik dari energi terbarukan yang sudah tersertifikasi oleh Renewable Energy Certificate (REC) dari PLN, sehingga setiap kendaraan diproduksi dengan energi listrik ramah lingkungan.

Selain itu, melalui integrasi green technology dan konsep intelligent manufacturing, HMMI juga memastikan setiap kendaraan yang diproduksi telah memenuhi standar global Hyundai dalam kualitas dan keamanan untuk diekspor ke berbagai negara.

Pekerja di pabrik tersebut juga sangat diperhatikan kenyamanannya dalam bekerja, dimana ruangan di dalam pabrik semuanya ber-AC.

Baca Juga: Hyundai Indonesia Mulai Produksi All New Santa Fe Hybrid di Cikarang

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Rombongan media juga diajak melihat ruangan Training Center HMMI

Bong Kyu Lee, President Director of Hyundai Motor Manufacturing Indonesia, mengatakan, “Kami terus berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap kendaraan yang diproduksi di fasilitas HMMI memiliki kualitas pembuatan yang unggul, sesuai dengan standar internasional Hyundai.”

“Dengan menerapkan teknologi canggih dalam proses produksi, kami menjamin bahwa setiap tahap dilakukan dengan presisi tinggi untuk menghasilkan kendaraan yang aman dan berkualitas tinggi bagi konsumen.”

Lebih lanjut Bong Kyu Lee menambahkan bahwa HMMI menyediakan fasilitas lengkap yang mencakup Mobility Innovation Center, yaitu sebuah pusat penelitian dan pengembangan (R&D Center) yang menjadi pilar inovasi teknologi serta pemenuhan kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia.

“Dengan melibatkan profesional lokal, pusat R&D ini memastikan produk Hyundai sesuai dengan preferensi pasar lokal, sekaligus memperkuat rantai pasokan melalui kolaborasi dengan penyedia komponen lokal.”

“Dengan demikian, investasi besar Hyundai di Indonesia bukan hanya produksi kendaraan, tetapi juga membangun ekosistem otomotif yang menyeluruh dan berkelanjutan, serta mendukung pertumbuhan ekonomi yang signifikan dan berdampak untuk jangka panjang,” tukasnya Lee.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Rombongan media juga diperlihatkan area gudang spare parts yang mampu menampu lebih dari 30 ribu items komponen kendaraan Hyundai

Hyundai pun terus mendukung pertumbuhan bersama Indonesia melalui program R&D Supplier Education, yang dirancang untuk meningkatkan kompetensi pemasok lokal agar mampu mendesain suku cadang sesuai standar Hyundai.

Sebagai bentuk apresiasi, Hyundai memberikan sertifikat kepada tiga pemasok yang berhasil mencapai “Kapabilitas Desain Mandiri”.

Langkah ini tidak hanya menekankan pentingnya peran pemasok lokal dalam meningkatkan kualitas suku cadang, tapi juga memperkuat rantai pasokan di Indonesia.

Lalu, terdapat area produksi utama yang memenuhi standar operasional berskala internasional untuk menjamin kualitas merata di seluruh produk Hyundai, yang mencakup press shop, body shop, paint shop, engine shop, hingga assembly shop.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Melihat area Port Installation Option (PIO), dimana mobil yang sudah dirakit dipasangi aksesori tambahan

Fasilitas produksi di HMMI juga beroperasi menggunakan teknologi ramah lingkungan, serta menggabungkan Kerjasama kohesif antara teknologi robotik dan sumber daya manusia yang mumpuni.

Fasilitas ini semakin lengkap dengan lintasan driving test untuk pengujian kendaraan secara langsung, guna menjaga kualitas pengendaraan seluruh mobil yang di produksi di HMMI.

Dengan fasilitas ini, HMMI dapat memproduksi berbagai jenis kendaraan, termasuk EV, ICE, dan Hybrid.

Dengan seluruh keunggulan ini, HMMI mampu memproduksi dengan total kapasitas mencapai 150.000 unit per tahun dan bisa ditingkatkan hingga 250.000 unit.

Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Setelah part opsional dipasang kayak kaca film, sideskirt, dan sebagainya, lanjut ke bagian QC (Quality Control)

“Hyundai berkomitmen untuk membangun ekosistem mobilitas yang lengkap dan berkelanjutan di Indonesia, mencakup riset dan pengembangan, pengujian kualitas berstandar global, pusat pelatihan, serta pusat suku cadang yang mendukung pengalaman kepemilikan yang nyaman dan bebas khawatir bagi pelanggan,” ucap Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer Hyundai Motors Indonesia (HMID).

Dengan ekosistem yang kuat ini, tambahnya, Hyundai dapat meningkatkan pengalaman kepemilikan pengguna dan terus menghadirkan pilihan produk berkualitas sesuai kebutuhan mobilitas masyarakat, mulai dari model ICE, EV, hingga Hybrid.