Aion V Diperkenalkan di GJAW 2024, Bisa Tempuh Jakarta-Jogja Sekali Ngecas

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 23 November 2024 | 00:54 WIB

AION Indonesia perkenalkan SUV listrik terbarunya yang terinspirasi dinosaurus T-Rex, yaitu AION V, di GJAW 2024 (Andhika Arthawijaya - )

Mulai dari Sunset Orange, Galaxy Blue, Wilderness Sand, Sea Fluorescent Gray, Arctic White, Holographic Silver, Night Shadow Black.

Terdapat juga varian dua warna (two tone), yaitu Sunset Orange + White Roof dan Galaxy Blue + White Roof.

Sementara untuk interiornya tersedia dalam 3 pilihan warna, yakni black-beidge, black dan black-brown (pertama untuk pasar Indonesia).

Nah, meski baru diperkenalkan, AION Indonesia di GJAW 2024 ini yang boothnya ada di Hall 7 ICE-BSD City, sudah menampilkan harga perkenalan dari AION V ini loh.

Jadi, pengunjung GJAW 2024 yang tertarik jadi pemesan pertama AION V ini dapat mengikuti program pre-booking di bawah Rp 499.000.000.

Andhika A/Otomotifnet
Harga Pre-Booking AION V under Rp 499 juta OTR Jakarta

Adapun keuntungan yang akan didapatkan oleh konsumen AION V adalah berupa garansi seumur hidup untuk baterai, sistem elektrik, dan sistem kontrol elektronik.

Juga dapat garansi kendaraan selama 8 tahun atau 160.000 KM, wall charger 7 kW dan gratis pemasangannya, serta Lifetime OTA (Over-The-Air) Updates atau pembaruan OTA seumur hidup.

Wahh.. jangan disia-siakan nih kesempatan ini!

Andhika A/Otomotifnet
AION V dibekali satu buah motor listrik yang menggerakan roda depan (RWD), dengan daya maksimum 165 kW (221 dk) dan torsi 240 Nm