Otomotifnet.com - Ada beberapa pembaruan fitur dan teknologi di New Honda Scoopy, salah satunya lampu utama.
Paling jelas terlihat berubah di Scoopy baru ini memang lampu utama, yang sekarang pakai tipe baru yang dikasih nama LED projector crystal block.
Menurut Susumu Mitsuishi, President Director PT Astra Honda Motor (AHM) ubahan di lampu utama Scoopy generasi ke-6 ini membuat pencahayaan jadi lebih fokus.
Secara keseluruhan lampu utama berubah total, kini dikasih DRL membulat yang terbagi dalam bagian atas dan bawah.
Antara keduanya ada semacam ornamen berbentuk seperti huruf C miring bertumpuk. Kemudian pada DRL sisi atas ada iluminasi tulisan Scoopy.
Sesuai namanya, jika diperhatikan untuk lampu utama kini ada 3 buah kotak kristal sebagai semacam proyektor, yang di dalamnya berisi lampu LED.
Nah 2 yang sisi luar sebagai lampu dekat, sementara 1 yang tengah untuk lampu jauh.
Seluruh komponen tadi ditampung di dalam rumah lampu yang dilindungi mika dengan ukuran yang tampak besar.
Tapi sekilas tetap kecil karena bagian lainnya dikasih warna hitam.
Bagaimana sorotnya apakah benar lebih fokus, dan apakah enggak lagi bikin silau seperti yang sering dikeluhkan netizen selama ini?
Ternyata setelah dicoba sekarang sorotnya jadi mirip BiLED yang sedang ngetren.
Sorotnya fokus, lebar terang dan ada garis semacam cut off berwarna kekuningan.
Sedang lampu jauhnya menambah fokus di tengah mirip lampu tembak.
Baca Juga: Konsultasi OTOMOTIF, Buat Harian Mending Mana Antara CB150 Verza dan V-Ixion?
Apakah masih bikin silau pengendara lain saat berpapasan? Ternyata sudah jauh berkurang, kini lebih ramah saat dilihat dari lawan arah.
Tapi kalau lampu jauh dinyalakan ya tentu saja bikin silau.
Nah sorot lampu jauhnya ini akan menambah terang mengisi sisi tengahnya lebih tinggi dan jauh.
Tapi karena hanya satu buah, jadi sinarnya tidak semantap yang lampu dekat.
Sedang lampu sein dan lampu belakang masih pakai bohlam. Meski begitu nyalanya lumayan terang.