Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mini Coupe AC Schnitzer, Minimalis Elegan

billy - Senin, 16 Januari 2012 | 08:05 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jerman – Nama AC Schnitzer di dunia modifikasi identik sebagai tuner BMW. Berbagai tipe BMW sukses dirombak makin apik oleh tuner asal Jerman ini. Ingin melebarkan sayapnya, kini produk Mini Coupe juga dijamah dengan aliran minimalis nan elegan.

Pada karya pertama AC Schnitzer dalam menggarap Mini Coupe ini, mereka lebih berfokus pada ubahan detail. Baik di sektor eksterior maupun interior.  

Terlihat tampang luarnya semakin klimis dengan paduan warna hitam berpadu aksen silver di atap, serta decal set putih di beberapa panel. Sebagai simbol kebanggaan, bagian buritan dibubuhi stiker berlambang AC Schnitzer.

Tak lupa, pelek AC Schnitzer Mi 1 berukuran 18 inci berdesain palang Y warna silver atau bi-color turut mempercantik bagian kaki-kaki nya.

Agar pengendalian makin yahud, ada pilihan suspensi balap dengan pengatur ketinggian atau per kit dari AC Schnitzer yang dilengkapi aluminum strut brace dan special antiroll bar untuk as belakang.


Detail kabin semakin sempurna berkat knob transmisi dengan digital gear display. Pedal set dan foot rest alumunium. Serta handel rem tangan "Black Line" dan karpet lantai berbahan velour.

Perubahan terbesar justru bukan terjadi pada tampangnya. Melainkan detail yang mampu meningkatkan sisi handling dan karakteristik mengemudi. Diantaranya penggunaan limited slip differential anyar.

Selain itu, Mini Coupe ini juga dibekali dengan knalpot sport berbahan stainless steel dengan dengan  juga sistem peredam berlapis krom. Rem performa tinggi juga turut diaplikasi. Dengan kaliper 4-piston, cakram berlubang, braket rem dan slang rem steel dipasang di keempat rodanya. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa