Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Brand New Day

andy - Senin, 15 Agustus 2016 | 15:42 WIB

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), selaku APM Mitsubishi di Indonesia memperkenalkan brand image terbaru mereka "Brand New Day". Dengan semangat baru ini, Mitsubishi mengincar jadi salah satu dari 3 pemain utama di kelas passanger car.

Visi ambisius ini tentu saja bukan tanpa perubahan. Dengan Bran New Day, Mistsubishi berupaya untuk memisahkan segmen passenger dengan commercial dimana mereka telah lama menjadi pemimpin pasarnya.

Tiga hal baru yang menjadi aksi mereka ke depannya adalah Brand New Product,  Brand New Servce dan Brand New People. Secara produk dalam waktu dekat di 2017, Mitsubishi akan meluncurkan small MPV terbaru mereka yang akan meramaikan pasar terbesar di Indonesia.

Sementara Brand New Servis, Mitsubishi berani memberikan Free spaere parts dan juga jasa servis untuk para pelanggan yang melakukan transaksi di International Convention Exebition (ICE) dari 11-21 Agustus 2016. Sayang program ini tidak berlaku untuk Mitsubishi New Mirage. sementara konsumen Mitsubishi lainnya dapat menikmati jasa gratis perawatan hingga 40.000 km atau 4 tahun.

Dan untuk Brand New People adalah usaha Mitsubishi dalam membangun kesadaran akan produk-produk passenger menjadi pilihan masyarakat Indonesia sebagai tunggangan sehari-hari.

"Ini hanyalah awal dari Brand New Day. Kedepannya kami akan terus bekerja keras untuk satu tujuan: Menjadi pilihan terbaik bagi masyarakat Indonesia dalam menjalani kehidupannya sehari-hari," ungkap Hisashi Ishimaki, Presiden Direktur PT KTB.

Editor : andy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa