Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hari Pertama Honda Asian Journey, Safety Riding Course Jadi Ajang Jajal Moge!

Dimas Pradopo - Rabu, 26 Oktober 2016 | 23:14 WIB

Phuket, Thailand - Hari pertama Honda Asian Journey 2016 (26/10) dilakukan dengan mengunjungi fasilitas safety riding terbaik Honda dengan fasilitas paling lengkap di Honda Safety Riding Park di Phuket, Thailand. Test track-nya lengkap, terbagi dalam area on road dan off road.

Motornya juga lengkap, termasuk barisan moge Honda terbaru. Mulai dari Honda 500 series, CB500F, CB500X, CB500F lengkap. Bahkan ada beberapa warna baru yang tidak ada di Indonesia seperti orange dan kuning stabilo.

Motor-motor dengan transmisi dual clutch seperti NM-4 Vultus, NC700, NC750X bahkan VFR1200 juga tersedia. Transmisinya dioperasikan secara automatic sehingga ridernya tinggal gas meski bentuk motornya sport bike.

Barisan motor 6 silinder boxer, Honda Goldwing F6C sampai F6B juga bisa dicoba. Si klasik CB1100 pun hadir. "Desainnya menarik, klasik," komentar President Director PT Astra Honda Motor (AHM) Toshiyuki Inuma yang hadir di hari pertama Honda Asian Journey 2016.

Asyiknya motor penjelajah baru Honda African Twin ada! Motor ini tentu saja bikin penasaran. Apalagi setelah instruktur safety riding di Honda Safety Riding Park Phuket mempersilahkan untuk melakukan free ride dengan motor apa saja yang disuka.

Wah, jadi arena test ride dadakan hehe.. "Di Malaysia motor ini juga belum dijual resmi oleh Honda, ada dijual lewat gerai impor (importir umum) makanya penasaran," aku Thariq salah satu peserta dari Negeri Jiran ini. Penasaran? Beberapa model akan diulas di OTOMOTIF dan OTOMOTIFNET.COM dalam sesi first ride, jadi sabar saja!

Honda Asian Journey sendiri adalah turing lintas negara yang diikuti oleh 60 pecinta big bike Honda dari berbagai negara di Asia Tenggara seperti Indonesia, Thailand, Vietnam dan Malaysia.

Rutenya, dari Sadao, Thailand finish di Malaysia untuk menyaksikan gelaran MotoGP di sirkuit Sepang. Tahun ini Indonesia dapat slot 20 rider, 10 untuk konsumen setia big bike Honda, sisanya adalah jurnalis dan perwakilan dari PT Astra Honda Motor (AHM).

Konsumen yang terpilih adalah mereka yang telah membeli motor besar Honda di jaringan Big Wing Honda di seluruh Indonesia dan kemudian melakukan pendaftaran. 10 pendaftar pertama berhak ikut serta dan mencoba beragam line up motor besar Honda.

Line up yang disiapkan di Honda Asian Journey mulai dari Honda CBR 1000RR, CRF1000L Africa Twin, VFR 1200F, VFR 1200X, Gold wing, CB650F, CB500X dan model-model big bike Honda lainnya. Total jarak tempuh kurang lebih sejauh 700 km. (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa