Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Memanas, Johann Zarco Dikabarkan Akan Setim Dengan Marc Marquez, Makin Kompetitif

Taufan Rizaldy Putra - Sabtu, 17 Maret 2018 | 18:25 WIB
Pembalap Tech3, Johann Zarco
Twitter.com/Tech3Racing
Pembalap Tech3, Johann Zarco

Otomotifnet.com - Johann Zarco, Pembalap Yamaha Tech3 dikabarkan bakal satu tim dengan Marc Marquez.

Ia pun mengaku senang jika bisa disandingkan dengan sang juara bertahan MotoGP.

Rumor ini berkembang Johann akan menggantikan Dani Pedrosa di tim HRC yang masa kontraknya akan habis tahun ini.

"Kenapa takut? Menjadi team mate Marc benar-benar menyenangkan, membalap bersama Honda merupakan sebuah impian," kata pembalap asal Perancis ini.

(BACA JUGA : Jangan Baper, Knalpot Racing Motor Disita Polisi, Di Negara Tetangga Didenda Seharga Apartemen!)

Johann mengungkapkan saat masih kecil, ia melihat Repsol tim memiliki rider yang kuat.

"Saya menonton MotoGP, saya melihat gambar Mick Doohan, Valentino Rossi dan kini Marc Marquez," jelasnya.

Jadi untuk ke depannya gimana?

"Saya menunggu dan nyantai saja. Balap di 3 race ini, dan nanti akan ketahuan kok," entengnya.

Tim yang menaungi Johann, Tech3 akan berpindah ke pabrikan KTM tahun depan.

(BACA JUGA: Terharu, Katanya Dikasih Motor Sama Polisi, Pria Ini Menangis Bahagia)

Bos Tech3, Herve Poncharal menegaskan keinginan mempertahankan Johann.

"Sudah saya katakan sejak 2017, jika tak ada tim pabrikan yang mengontrak Johann, ini pasti ada yang salah," bilangnya.

Sepertinya Johann Zarco akan menjadi bintang di musim mendatang.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa