Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Orang Ini Nggak Kaget, Jika Johann Zarco Jadi Juara MotoGP Qatar, Siapa Dia Sih?

Joni Lono Mulia - Selasa, 13 Maret 2018 | 18:45 WIB
Johann Zarco disebut-sebut Max Biaggi bisa juara di ronde pembuka MotoGP di Qatar
Instagram @monsteryamahatech3
Johann Zarco disebut-sebut Max Biaggi bisa juara di ronde pembuka MotoGP di Qatar

Otomotifnet.com - Ronde pertama MotoGP akan dilangsungkan di sirkuit Losail Qatar, Minggu (18/3/2018) nanti.

Belum juga dimulai, eh sudah ada yang berani mengatakan kalau juara ronde pertama MotoGP Qatar nanti adalah Johann Zarco.

Bukan sosok yang asing di MotoGP dan WSBK.

Adalah Massimiliano Biaggi alias Max Biaggi.

Dia adalah juara dunia GP 250 4 kali dan rival berat Valentino Rossi di musim 2001-2005.

(BACA JUGA: Cakep Banget, Yamaha Aerox Kayak Moge Matik Eropa, Sokbreker Belakang Raib, Pelek Jari-Jari)

Seperti dikutip dari gp-inside.com, Max Biaggi punya pendapat soal kompetisi MotoGP tahun ini.

Diungkapkannya ada beberapa pembalap yang punya kans jadi juara dunia MotoGP musim ini.

"Favorit masih Marc Marquez penampilannya terus meningkat, musim lalu jatuh berkali-kali tetap bisa juara."

"Apalagi tahun ini masih bernaung di tim yang sama," analisis Max Biaggi.

Max Biaggi menjelaskan hadangan Marc Marquez untuk meraih juara dunia datang dari empat pembalap.

Penantang utama datang dari Andrea Dovizioso.

"Bila Dovi mampu tampil lebih bagus dari tahun lalu. Bukan tidak mungkin dia jadi juara dunianya," imbuh Max Biaggi.

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa