Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dapat Oktan Pertamax Turbo Cuma 86, Tim ART Jakarta Layangkan Protes

Parwata - Selasa, 10 Juli 2018 | 15:20 WIB
Ilustrasi. Tim ART Jakarta di Kejurnas IRS di sirkuit Sentul, Bogor
Dok. ART Jakarta
Ilustrasi. Tim ART Jakarta di Kejurnas IRS di sirkuit Sentul, Bogor

Otomotifnet.com -  Tim balap motor ART Jakarta, yang turun di kejurnas IRS 2018 kaget, saat menjumpai oktan bahan bakar Pertamax Turbo yang dipakai di motor mereka hanya menunjukkan angka 86.

Padahal bensin ini diklaim punya oktan 98.

Temuan ini diperoleh berkat kecurigaan Ade Rachmat, manajer ART Jakarta yang mendapati performa motor timnya anjlok di seri 2 IRS (30/6-1/7/2018).

Bukan itu saja, mesin motornya juga mengalami kerusakan akibat detonasi.

Ia lantas mengurai kronologi penemuan Pertamax Turbo beroktan lemah ini.

(BACA JUGA: Dengar Bunyinya Bisa Bikin Sakit Kepala, Ini 7 Penyebab CVT Skubek Berisik)

Menurutnya, saat latihan bebas, Selasa, performa motor masih normal.

Saat itu, timnya memakai Pertamax Turbo yang dibeli dari SPBU.

"Latihan bebas enggak masalah," ujarnya (10/7/2018).

Namun usai race 1 Sabtu (30/6/2018) ia mulai menemukan mesin motornya hancur.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa