Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Sonic 150R Masuk Kelas Light Sport, Ini Alasannya

Kamis, 6 Agustus 2015 | 07:00 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Meski secara fisik Honda Sonic 150R masih berbentuk bebek, tapi PT Astra Honda Motor (AHM) mengkategorikam motor ini ke dalam kelas light sport. Hal tersebut didukung dengan alasan kuat.

"Karakteristik Honda Sonic 150R lebih menyerupai motor sport, baik itu dari performa mesin maupun riding style-nya. Makanya kami memasukkan ke dalam kelas light sport," ujar Margono Tanuwijaya, Marketing Director PT AHM.

Meski begitu, untuk data penjualan yang dicatat AISI, Honda Sonic 150R tetap dimasukkan ke dalam segmen bebek. Jadi angka penjualan Sonic tidak akan membantu penjualan motor sport Honda.

Honda Sonic 150R memiliki 4 pilihan warna, ada putih, hitam, merah dan magenta. Harga jualnya Rp 20.900.000 OTR Jakarta dengan target penjualan 11 ribu unit per bulan. (motor.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa