Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modif Kawasaki KLX 150S, Maunya Bisa Buat Harian, Kontes dan Masuk Hutan!

Dimas Pradopo - Rabu, 4 Juni 2014 | 09:23 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - One for all! Itu prinsip Ikhrar saat meminang Kawasaki KLX 150 keluaran 2013 untuk dipakai sebagai kendaraan sehari-hari. Karena selain besutan itu bisa diandalkan sebagai alat transportasi harian, juga memenuhi hobinya menerabas hutan atau biasa disebut adventure dan ikutan di ajang kontes modifikasi.

"Yah, motor harian juga, kontes ikut, adventure apalagi. Karena memang hobi gue di sana semua, bro," jelas warga Kemang Utara, Jakarta Selatan ini.

No caption
No credit
No caption

Sokbreker depan kepunyaan Yamaha YZ 250 menjadikan KLX lebih gagah

Pastinya, kalau sudah waktunya adventure, beliau tinggal menggantinya dengan ban pacul. Kalau ada event balap supermoto, dia kembalikan lagi dengan ban aspal.

Selain itu beberapa peranti standar lainnya pun sudah tidak digunakan alias mengandalkan produk aftermarket. Mulai dari sokbreker depan upside down comot punya Yamaha YZ 250 cc, disertai dengan setang Renthal menjadikan tampilan bagian depan lebih gagah.

No caption
No credit
No caption

Cakram depan dan juga belakang menggunakan ROZ yang biasa dipakai untuk motocross


Selain itu pelek lebar depan dan belakang aplikasi TK ukuran depan 3 inci dan belakang 4,25 inci. Kemudian urusan mesin, Ihkrar tidak memilih di-bore-up, melainkan hanya memakai part pendukung seperti CDI BRT Dualband, koil Yamaha YZ 125 dan juga karburator Keihin PWK 28.


Setang standar digantikan dengan Renthal, agar riding position lebih nyaman

Tapi soal gas buang akhir yaitu knalpot, pria ramah ini lebih cenderung pakai silencer racing yang lehernya juga di-custom sedikit agar suara lebih lepas dan tenaga juga lebih galak. (motor.otomotifnet.com)

Data Modifikasi :
Pelek depan: TK 3 inci
Pelek Belakang: TK 4,25 inci
Ban Depan: Bridgestone Battlax s20 120/70
Ban belakang: Bridgestone Battlax s20 150/60
Sok depan: Upside down Yamaha YZ 250 cc
Sok Belakang: Standar
Cakram Depan: ROZ
Setang : RenthaL
Slang rem : TDR
CDI : BRT Dualband
Koil : Yamaha YZ 125
Karburator : Keihin PWK 28
Decal : KTM 2014
Handle rem : ZETA
Swing arm : Suzuki RMZ 250 cc
Estimasi biaya: Rp 35 jutaan

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa