Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adu Fitur Skutik Hi-End: Vario CBS Techno, Skywave Dan Xeon

Editor - Kamis, 27 Mei 2010 | 09:29 WIB
Adu Fitur Skutik Hi-End: Vario CBS Techno, Skywave Dan Xeon
Adu Fitur Skutik Hi-End: Vario CBS Techno, Skywave Dan Xeon

OTOMOTIFNET - Menjelang pesta rakyat di Jakarta Fair 2010 mendatang, pabrikan motor bersimbol garpu tala kembali merilis varian anyarnya bertitel Yamaha Xeon 125, khusus buat pencinta skutik (skuter matik) Tanah Air.

Gelagat yang ditunjukkan PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI), ATPM Yamaha ini seolah tak ingin kecurian oleh rival terdekatnya, Honda, yang kabarnya dalam waktu dekat juga bakal merilis skutik berkapasitas 125 cc bertitel PCX.

Meski Suzuki sudah lebih dulu menelurkan skutik berkapasitas 125 cc, lewat tiga variannya sekaligus, YMKI tetap yakin kalau Xeon bakal mencuri hati banyak penggemar di segmen ini.

Pasalnya sejak kemunculan perdananya di akhir April lalu, inden online yang dibuka pihak YMKI hingga 10 Mei lalu, sudah berhasil membukukan 200 penginden.

Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Panel instrumen Xeon dilengkapi indikator check engine layaknya motor injeksi
Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Panel indikator Skywave terlihat paling sporty di antara rival-rivalnya
Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Bagasi Vario CBS Techno paling sempit
Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Indikator suhu mesin pada Vario CBS menjadi nilai tambah

Kemungkinan ke depannya, pasar skutik premium Tanah Air yang sudah lebih dulu mencicipi suguhan dari Honda dan Suzuki, akan lebih terpuaskan lewat varian yang harganya tak terpaut jauh dengan Vario CBS Techno ini.

Melihat dari desain keseluruhan, tampilan Yamaha Xeon enggak jauh berbeda dengan rival sekelasnya, Suzuki Skywave maupun Honda Vario CBS Techno. Paling mudah dikomparasi lewat tampilan lampu depan, yang ketiganya sama-sama menganut model twin headlamp (lampu depan ganda).

 Unsur utilitas seperti penambahan bagasi di bawah jok, juga diaplikasi di Xeon. Sektor ini menjadi salah satu keunggulannya, lantaran kapasitasnya paling besar di antara kedua rivalnya.

 Yamaha Xeon bisa dikatakan perpaduan desain dan teknologi dari dua saudara tuanya, Mio Soul dan Jupiter MX 135. Seperti desain foot step boncenger yang lebih ergonomis, mengacu dari kekurangan komponen sejenis pada Mio Soul.

Sementara pada sektor dapur pacu, juga mengacu pada teknologi yang sudah diaplikasi di Jupiter MX. Yaitu kontur silinder antigores (DiASil Cylinder) sehingga umur pakainya lebih panjang.

Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Dimensi bagasi milik Xeon paling lapang
Vario Techno
Istimewa
Vario Techno

Kompartemen untuk menaruh barang pada Skywave tergolong ideal

Sistem pengabut bahan bakar pada Xeon juga dibekali fitur TPS (Throttle Position Sensor). Tampilan pada panel spidometer layaknya motor dengan sistem injeksi, lewat lampu indikator berlambang check engine berwarna kuning.

Banderolnya yang selisih tipis dengan Honda Vario CBS Techno (Rp 15,79 juta), juga bisa dijadikan senjata menembus pasar skutik Tanah Air. Dengan banderol perdana yang ditawarkan Rp 15,5 juta, enggak menutup kemungkinan Xeon bakal mengangkangi Vario CBS.

Pasalnya kapasitas mesin yang lebih gambot, serta komponen suku cadang yang sudah terkenal lebih terjangkau ketimbang Honda, kemungkinan besar bakal mencuri minat calon pembeli di segmen skutik premium.

Namun begitu, Vario CBS Techno juga memiliki senjata buat menghadapi hadirnya Xeon. Pastinya lewat sistem tambahan combi brake system yang dianutnya, dan fitur ini merupakan satu-satunya yang diaplikasi pada skutik produk massal di Tanah Air.

Nah bagaimana dengan Suzuki Skywave? Meski sekelas dalam hal volume silinder, serta banderolnya yang lebih terjangkau (Rp 14 jutaan) ketimbang Xeon, apakah mampu menghalangi sepak terjang produk lansiran YMKI ini?

Kita lihat saja nasib ketiga skutik premium ini.

Table: komparsi skutik premium      
  Suzuki skywave NR Yamaha Xeon Honda Vario CBS Techno
Harga OTR Jakarta (Rp,Juta) 14,3 15,5 15,79
Pilihan warna 5 5 5
Garansi mesin (tahun) 3 3 3
Dimensi      
Panjang x Lebar x Tinggi (mm) 1.935 x 670 x 1.070 1.850 x 685 x 1.060 1.904 x 680 x 1.090
Jarak sumbu roda (mm) 1.285 1.260 1.273
Jarak terendah ke tanah (mm) 140 125 133
Berat kosong (kg) 113 103 101
Kapasitas tangki BBM (Liter) 4,7 4,1 3,6
Kapasitas oli mesin (Liter) 1 0,8 0,7
Rangka      
Suspensi depan Teleskopik Teleskopik Teleskopik
Suspensi belakang Lengan ayun, sokbreker ganda Lengan ayun, sokbreker tunggal Lengan ayun, sokbreker tunggal
Rem depan Cakram hidrolis Cakram hidrolis Cakram hidrolis
Rem belakang Tromol Tromol Tromol
Pelek depan Casting 16 inci Casting 14 inci Casting 14 inci
Pelek belakang Casting 16 inci Casting 14 inci Casting 14 inci
Ukuran ban depan 70/90 - 16m / C36P 70/90 - 14m / C34P 80/90 - 14m / C40P
Ukuran ban belakang 80/90-16m / C53P 90/80-14m / C49P 90/90-14m / C46P
Mesin      
Tipe SOHC 4-tak SOHC 4-tak SOHC 4-tak
Sistem pendingin Udara Liquid (radiator) Liquid (radiator)
Diameter x langkah (mm) 53,5 x 55,2 52,4 x 57,9 50 x 55
Kapasitas silinder (cc) 124 124 108
Perbandingan kompresi 9,6 : 1 10,9 : 1 10,7 : 1
Daya maksimum (ps/rpm) 9,6 / 8.000 9,6 / 8.000 8,99 / 8.000
Torsi maksimum (Nm/rpm) 10,8 / 6.500 10,10 / 7.000 8,33 / 6.500
Karburator Mikuni BS26 Mikuni BS26 Keihin VK22
Busi NGK CR6HSA / ND U20FS-U NGK CR7E NGK CR7EH-9 / ND U22FER9
Kopling Kering, Sentrifugal AT Kering, Sentrifugal AT Kering, Sentrifugal AT
Sistem penggerak V-Belt Otomatis (CVT) V-Belt Otomatis (CVT) V-Belt Otomatis (CVT)
Sistem pengapian DC-CDI DC-CDI DC-CDI
Sistem starter Elektrik & Engkol Elektrik & Engkol Elektrik & Engkol
Sistem kontrol emisi PAIR AIS -
Sistem tambahan - - CBS (Combi Brake Sistem)
Fitur      
Bagasi bawah jok V V V
Bagasi depan - - -
aksesoris genuine V V V
Kunci magnet V V V
Side stand switch V V V
Aki MF (maintenance free) V V V
Sumber: Yamaha, Suzuki, Honda      


Penulis/Foto: Anton / Aant, Anton, Salim, Dok.Otomotif

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa