Menariknya pelek yang digunakan tetap sama, jadi kalau berencana aplikasi pelek aftermarket dengan tapak lebih lebar tidak usah khawatir. Pasalnya sudah ada beberapa merek yang beredar di pasaran.
"Pelek NMP dengan NMP-FI sama persis. Beberapa komponen yang berubah menyesuaikan lebar swing arm NMP-FI, yakni pada dudukan gir belakang (flange final driven). Sebelumnya 28 mm, sekarang menjadi 39 mm. Lalu bushing dudukan gir belakang (sleeve rear wheel) NMP-FI dibikin lebih panjang," terang Sarwono Edhi, Technical Training Manager Astra Honda Training Center (AHTC).
Pilihan ban tapak lebar, cukup beragam. Pelek lebar yang sudah ada di pasaran, merek dan modelnya juga bervariasi. Desain pelek Axio dan Chemco mirip seperti pelek Ninja 250.
"Berhubung NMP-FI swing arm-nya lebih lebar dari NMP, menurut saya pelek belakangnya bisa pakai 130/70-17. Tapi tutup rantai rodanya mesti dicopot atau dicoak biar enggak mentok ban. Lalu bila akan pasang pelek aftermarket dengan lebar depan 2,5 inci dan belakang 3,5 inci, ukuran ban depan maksimalnya tetap 110/70-17. Sedangkan bagian belakang bisa pakai 130/70-17," imbuh pria yang ngepos di daerah, Kreo, Ciledug, Tangerang.
Mengandalkan ban 130/70-17, tutup rantai roda mesti dilepas atau dicoak
Plihan ban tapak lebar juga beragam, di antaranya ada; Michelin, Battlax, IRC, FDR dan Corsa. Sebagai contoh, harga ban Battlax BT45 ukuran 130/70-17 dibanderol Rp 1,1 jutaan/pcs. Nah, bagi yang berencana upgrade kaki-kaki NMP-FI tambah lebar dengan aplikasi ban gambot, tinggal sesuaikan isi dompet ente bro. Monggo! (motor.otomotifnet.com)
Harga pelek aftermarket
Chemco (2,5 inci dan 3,50 inci) : Rp 1,4 jutaan
RGV (2,5 inci dan 3,50 inci) : Rp 1,3 jutaan
Axio (2,5 inci dan 3,5 inci) : Rp 1,5 juta
AMF (2,75 inci dan 3,5 inci) : Rp 1,1 juta
Expo Motor : 021-7317990
Editor | : | billy |
KOMENTAR