Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih Cara Atasi Lampu Netral Yamaha New V-Ixion Lightning Mati

billy - Selasa, 17 September 2013 | 07:01 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Keluhan dari beberapa konsumen Yamaha New V-Ixion Lightning (NVL) nih.. Salah satunya lampu netral enggak menyala kendati posisi gigi netral. Efeknya saat menyalakan mesin harus tarik kopling. Sederhana sih, tapi bikin kesel.

“Kirain ada yang rusak, mendadak lampu netral enggak nyala,” ujar Nirwan Juanda, penunggang NVL berkelir MotoGP yang mengalami saat odometer baru 500 km. Takut ada kerusakan, dibawalah NVL ini ke bengkel Afandi Motor Sport (Afmos). Kok enggak ke bengkel resmi?

“Sudah ganti klakson, jadi enggak bisa klaim,” pasrah anggota Yamaha V-Ixion Club Indonesia chapter Tangerang ini.


Saat dikonfirmasi ke Yamaha, problem ini memang banyak yang mengalami. Sarannya dibawa ke bengkel resmi untuk dibersihkan sensor netralnya. Ternyata masalah di penonjok sensor yang nyangkut, sehingga kendati transmisi di posisi netral, penonjok enggak menempel ke sensor, makanya lampu enggak menyala.

“Kalau saya enggak cukup dibersihin, karena suatu saat pasti kambuh lagi, sekalian sedikit digerinda agar lancar,” terang Afandi, bos Afmos yang beralamat di Jl. Ciledug Raya No. 58B, Petukangan Utara, Jaksel.

Bagaimana penangannya? Cekidot bro!

1. Pertama buka cover gir depan pakai kunci T-8. Lanjut ambil obeng plus besar untuk membuka sensor netral, “Posisikan motor agak miring, agar oli enggak tumpah,” wanti Afandi

2. Cabut deh sensor netralnya, nah biar menyala tonjokan harusnya menempel ke titik kecil dari tembaga itu

3. Nah itu dia penonjoknya, aslinya berbentuk seperti jamur. “Kepala jamurnya terlalu besar, jadi gerakan enggak lancar,” lanjutnya

4. Biar lancar, kepala jamurnya mesti sedikit dikurangi. “Digerinda saja sedikit,” terang pebengkel yang punya jam kerja siang sampai tengah malam ini

5. Begini nih jadinya, bentuk sedikit lebih lonjong. Pasang lagi deh jika sudah dicuci, dijamin enggak ngadat lagi. (motor.otomotifnet.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa