Beberapa cara, bisa dilakukan. Tapi, untuk mudahnya, bisa melalui kemasan. Ambil contoh di spare part Yamaha ya.
Untuk melacak part itu asli atau tidak, sobat bisa gunakan alat atau lampu yang biasa dipakai untuk melacak keaslian uang.
Lewat pendaran cahaya itu, sobat lihat di bagian tulisan ‘Genuine’ yang berada di atas tulisan Parts & Accessories. Ya, yang ada di atas bar code.
Untuk part yang asli, tulisan Genuine di kemasan akan memendarkan cahaya. “Memang, seharusnya seperti itu. Untuk part palsu, tidak memendarkan cahaya ketika disinari lampu,” ungkap Robby Sidharta, Assiten Manajer Promotion & Product Planing Sparepart PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) selaku produsen motor Yamaha di Indonesia.
Tapi, ada juga yang bilang, jika warna gradasi hitam di bagian ‘Genuine’ itu kasar, berarti itu palsu. Benar kah?
“Tidak juga. Itu belum bisa menjadi patokan. Yang pasti, dari pendaran cahayanya melalui alat deteksi uang tadi,” tepis Robby.
Selain dari pendaran cahaya, sobat juga bisa pastikan melalui bagian tulisan Yamaha dengan dimensi kecil yang seakan membentuk garis panjang. Tulisan panjang dan banyak menyerupai garis itu terdapat di bagian bawah PT Yamaha Indonesia Motor MFG.
“Kalau part palsu, bagian ini hanya membentuk garis hitam saja. Bukan dari tulisan Yamaha,” ungkap pria ramah bertubuh tinggi ini. Monggo dicek!. (motorplus-online.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR