Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

10 Motor Terlaris di Semester Pertama 2014, Didominasi Honda dan Yamaha!

billy - Kamis, 10 Juli 2014 | 16:17 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Data yang dirilis Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) menunjukan pasar sepeda motor nasional di semester pertama 2014 tembus 4.216.473 unit. Sebuah peningkatan bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang hanya 3.939.825 unit.

Sekarang, kita lihat, tipe-tipe motor apa saja yang paling laris penjualannya di tahun 2014 ini. Angka ini merupakan data distribusi domestik dalam negeri, tidak termasuk distribusi untuk keperluan ekspor ke pasar luar negeri. Untuk beberapa tipe, jumlah penjualannya adalah penggabungan dari versi karburator yang telah digantikan dengan versi injeksi seperti Honda Supra X 125 dan Honda Vario CW. Sedang satu tipe yang memiliki dua varian berbeda karena pelek casting wheels (CW) dan spoke wheels (SW) dijadikan satu.

Tipe motor paling laris masih dipegang oleh Honda BeAT FI yang penjualannya mencapai 1.020.432 unit hanya dalam 6 bulan pertama tahun 2014, tiap bulannya skutik ini terjual antara 140 ribu unit hingga 180 ribu unit. Skutik Honda ini mengusung mesin 110 cc dengan pendingin udara, beberapa keunggulan yang ditawarkan adalah perangkat safety seperti parking brake lock dan automatic stand switch.

Di posisi terlaris kedua bukan motor murah! Honda Vario Techno 125 ini masuk di segmen skutik kelas menengah dengan harga jual Rp 16,8 jutaan on the road Jakarta. Total penjualannya selama 6 bulan mencapai 519.641 unit.

Skutik bermesin 125 cc ini dilengkapi dengan fitur combi brake system dan idling stop system yang memungkinkan mesin motor mati ketika dalam keadaan idle atau langsam lebih dari 3 detik dan bisa kembali menyala secara otomatis hanya dengan memutar selongsong gas.
 
Di posisi ketiga adalah tipe paling laris dari Yamaha, yaitu Mio GT. Desainnya yang lebih macho dari Mio J, ternyata sukses mendongkrak penjualannya. Bila dibandingkan dengan Mio J, Mio GT punya desain lampu dan bodi bagian depan lebih maskulin. Total penjualannya mencapai 237.187 unit.

Menariknya, Yamaha New V-Ixion yang menjadi motor sport terlaris di Indonesia bertengger di posisi kelima sepeda motor dengan penjualan terlaris. Total penjualannya mencapai 221.712 unit. Sedang kompetitornya di segmen yang sama, Honda CB150R hanya mencatatkan total penjualan 123.233 unit dan ada di posisi ke 10.

Data penjualan tipe yang lain bisa dilihat pada tabel di bawah ini. (motor.otomotifnet.com) 



Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa