Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Riders Federation Indonesia Peduli Longsor Banjarnegara

Dimas Pradopo - Jumat, 26 Desember 2014 | 11:14 WIB
No caption
No credit
No caption


Banjarnegara - Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) asosiasi klub sepeda motor Yamaha di Indonesia ikut meringankan beban para korban tanah longsor di Banjarnegara.

Kali ini YRFI Provinsi Yogyakarta dikerahkan untuk melakukan bakti sosial di lokasi bencana tersebut pada hari Selasa 23 Desember yang lalu. sebanyak 25 orang member turun melakukan aksi kemanusiaan tersebut dan menyalurkan bantuan uang tunai.

Perwakilan yang ke Banjarnegara adalah YRFI Yogyakarta, X-Riders Yamaha Indonesia (XYI) Nasional, XYI Banyumas, XYI Yogyakarta, Jupiter MX Kaskus Community (JMKC) Yogya. Bersama juga dengan mahasiswa Universitas Gajah Mada dan Resistance Yogya.

”Kami berharap dengan bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban mereka," ungkap Juno Ramadhan dari YRFI Yogyakarta.
 
"Tidak hanya di Desember ini, tapi pada Januari 2015 kloter kedua akan diturunkan ke Banjarnegara,” sambungnya sambil menjelaskan jika bantuan ini tidak akan terus diberikan secara berkelanjutan. (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa