Jakarta - Honda Accord punya nama besar di Indonesia. Apalagi sebelum booming mobil-mobil berjenis MPV, maka sedan-lah yang menjadi pilihan utama masyarakat pada saat itu. Di mulai sejak 1978, Honda Accord sudah ada puluhan ribu unit di Indonesia.
Generasi pertama Accord lahir di Jepang pada 1976, lalu pada 1978 baru diluncurkan di Indonesia. Hingga sekarang Accord sudah melintasi sembilan generasi, PT Honda Prospect Motor (HPM) mengatakan, sejak hadir di Indonesia Accord menjadi tolok ukur sedan premium di Indonesia dalam hal ukuran, tampilan, teknologi, dan keselamatan.
Selama 39 tahun beredar dipasaran, tercatat ada sebanyak 214 juta unit Honda Accord yang terjual di seluruh dunia, dengan Amerika dan Jepang paling banyak populasinya. Indonesia sendiri, menyumbang penjualan sebanyak 79.336 unit sejak tahun 1978 sampai April 2015.
“Honda Accord merupakan mobil legendaris di seluruh dunia yang telah identik dengan kemewahan, prestise dan inovasi teknologi dari generasi ke generasi,” ujar Tomoki Uchida, President Director HPM.
Dan disaat pasar sedan sedang tenggelam pun, Honda Prospect Motor tetap menyegarkan Honda Accord, dengan paling baru meluncurkan varian baru yang sudah dilengkapi fitur keselamatan terbaru. Collision Mitigation Braking System (CMBS), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Lane Keeping Assist System (LKAS).
Tidak hanya model terbarunya saja, Honda Accord model lawas pun sejauh ini masih sering kita lihat berkeliaran di jalan raya di tanah air. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR