Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

First Impression Porsche Boxster GTS, Tertinggi di Kastanya

Rabu, 27 Mei 2015 | 13:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Singapura - Bukan main kesempatan yang didapat otomotifnet.com untuk mengetes sebuah Porsche di Singapura dengan mengelilingi jalan rayanya. Sebelum mengetahui rasa mengemudinya, pasti banyak yang kurang familar dong dengan varian-varian sportscar Jerman ini. Nah, yuk simak first impression kami dari Porsche Boxster GTS, yang merupakan varian tertinggi dari kasta Boxster.

Untuk mempermudah, Porsche Boxster merupakan model convertible entry level dari Porsche dengan dua kursi dan posisi mesin di tengah. Terdapat tiga generasi dari Boxster, yaitu 986, 987 dan 981 yang terbaru. Sedangkan GTS merupakan varian tertinggi dan paling sportynya. Secara tingkatan, ada Boxster standar, Boxster S hingga Boxster GTS yang pertama kali diperkenalkan di Auto China Motor Show 2014.

Meski mulai April 2015 kemarin Porsche Boxster Spyder dengan output tenaga 370 dk sudah hadir untuk merebut tahta Boxster GTS, namun GTS masih dianggap varian tertinggi di kastanya hingga Regional Media Drive ini mulai diadakan.

Dari luar, perbedaannya cukup mencolok sehingga seharusnya menengok bagian depannya saja sudah langsung tahu ini versi GTS dari Boxster. Desain bumper depan dibuat berbeda, dengan bentuk lebih agresif dan diberi kesan dual tone sewarna bodi dan hitam hingga terlihat lebih sporty. Rumah mika lampu bi-xenon dengan PDLS (Porsche Dynamic Lighting System) juga dibuat smoked. 

Pada model yang digunakan, pelek menggunaka opsi tambahan seperti model pada 911 Turbo yang berukuran 20 inci, cukup untuk membuatnya dipandang di jalanan Singapura. Grip juga dipastikan aman dengan ban depan Pirelli PZero 235/35ZR20 dan 265/35ZR20. Pembeda lainnya, terdapat tulisan ‘GTS’ di belakang fender depan, sehingga yang melihat dari samping pun langsung tahu ini bukan Boxster ‘murah’.

No caption
No credit
No caption

Pelek opsi 20 inci dengan model seperti pada 911 Turbo terbaru dipasangkan dengan Pirelli PZero memastikan grip aman dan enak dilihat

Atap soft topnya juga dapat terbuka dan tertutup hanya dengan menahan tombol di konsol tengah hanya dalam waktu 11 detik. Serunya, hal ini dapat dilakukan bahkan saat Porsche Boxster GTS bberjalan dengan kecepatan 50 km/jam.

Di belakang, pembeda GTS dan standar terlihat dari lubang knalpot ganda yang juga memiliki fungsi valvetronic untuk membuat suara terdengar lebih sangar dengan melakukan bypass ketika menekan tombol di konsol tengah atau memasukkan ke mode Sport.

Sedangkan mesinnya mengalami peningkatan dari Boxster S, masih menggunakan Boxer 6-silinder yang diletakkan secara transversal, namun menggunakan setting VarioCam Plus yang lebih baik hingga manajemen proses pembakarannya lebih efisien. Efeknya, output maksimum naik 15 dk menjadi 330 dk dan torsi menjadi 370 Nm. Oh ya, putaran maksimumnya ada pada 7.800 rpm. Untuk membuatnya sempurna, mesin tersebut disambungkan ke transmisi PDK 7-percepatan dengan kopling ganda.

Kelebihan menggunakan konfigurasi mesin kecil dengan konfigurasi transversal adalah menyisakan cukup ruang di belakang as roda, sehingga dapat digunakan sebagai bagasi. Di belakang tersedia 130 liter, sedangkan di depan bagasi diposisikan sampai sangat rendah sehingga tersedia 150 liter. Cukup untuk sekedar bawa barang belanjaan, tetapi harus pikir 2 kali kalau mau bawa tas golf. (mobil.otomotifnet.com)


Di depan tersedia bagasi 150 liter yang cukup dalam, muat bawa barang belanjaan bulanan


Data Spesifikasi:
Mesin: 3,4 Liter (3.436 cc) Flat-6 (Boxer)  dengan Blok Mesin dan Head Silinder Aluminium, VarioCam Plus dan Direct Injection
Transmisi: PDK (Porsche Dopple-Kupplung) Kopling Ganda 7-Percepatan
Output Maksimum: 330 dk @ 6.700 rpm, Max. 7.800/min
Torsi Maksimum: 370 Nm @ 4500/min - 5.800/min
Dimensi (P x L x T): 4.404 mm x 1.801 mm x 1.978 mm
Berat: 1.375 kg

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa