Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Mitsubishi Lancer Evolution IX 2005, Mainan Special!

Dimas Pradopo - Rabu, 3 Desember 2014 | 11:08 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

-Mencari tunggangan yang sesuai dengan hati dan jiwa muda, tidak semudah membalikkan telapak tangan

Jakarta - Berbagai macam kendaraan yang menampilkan aura jiwa muda pada saat ini, belum tentu bisa masuk di hati Rezka Yudha Putra. Yup, pria muda ini mempunyai banyak kendaraan di rumahnya, tetapi belum ada yang pas di hati untuk dijadikan mainannya.

Dulu pernah mempunyai Mitsubishi Lancer Evolution III tapi sepertinya biasa-biasa saja karena enggak banyak yang diubah. Setelah bosan memakainya, kini mulai peningkatan kepada generasi Mitsubishi keluaran baru.

"Gue senang dengan mobil yang bisa dijadiin mainan," jelasnya tentang Mitsubishi Lancer Evolution 9 keluaran 2005 yang jadi pilihannya. "Selain tahunnya lebih muda, gue terpacu agar mobil ini menjadi pusat perhatian di jalan maupun di dunia kecepatan," papar warga Cirendeu, Tangerang Selatan ini.

Setelah diboyong pulang, tidak sampai sebulan, proyek modifikasi langsung digarap. Mesin asli dipensiunkan dan ditanamlah mesin keluaran Tomei 2.2L MIVEC Engine serta ditemani dengan Autronic ECU Management Stand Alone Plug and Play.

"Turbo bawaannya sudah tergusur oleh produk HKS dengan tipe 3037 SPL dan Wastegate pun memakai merk yang sama beserta pipa header," tambahnya.

Karena pemakaian turbo sudah besar, maka intercooler dari HKS dengan tipe R Big Intercooler disandingkan. "Sebenarnya mobil ini gue persiapkan untuk Time Attack di sirkuit Sentul, Jawa Barat. Tapi sayang, eventnya belum ada lagi," sedihnya. Berhubung mesin bisa digolongkan dalam spesifikasi ekstrem, gearbox pun telah mengalami peningkatan. Kampas kopling memakai keluaran ATS Twin Clucth Carbon.

Ubahan lain pada terdapat di sektor mesin dan penambahan body kit yang merupakan produk asli dari Voltex, Varis dan Seibon, sehingga tampilan luar menjadi lebih sangar. Wah, mainannya kali ini benar-benar special... • (mobil.otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption

-Spidometer merupakan produk asli Rallyart dan merupakan barang langka

No caption
No credit
No caption

-Indikator untuk memantau kerja turbo, tekanan oli dan bensin

No caption
No credit
No caption

-Jok orisinal sudah menguatkan kesan penggila kecepatan

No caption
No credit
No caption

-Pemakaian pelek berdiameter lebar serta ban soft compound berfungsi agar lebih mencengkram


-Bagasi, sayap, kap mesin, spion serta spoiler bawah terbuat dari karbon asli, bukan lapisan atau stiker


Data modifikasi
Carbon Head Cover 
HKS Air Intake 
HKS Injector 
HKS Header 
HKS Wastegate 
HKS Fuel Rail 
HKS Air Filter 
HKS Turbo 3037 SPL 
Greddy Big Radiator 
Samco Housing 
SARD Fuel Pressure Regulator 
Carbing Front & Rear Strutbar 
HKS Supersport Hypermax 3 Track Only Suspension 
AP Racing Big Brake 6 Rotor Front & 4 Rotor Rear 
Pelek Volkrays CE28N 18 x 9,5 inci ET 12 
Ban Advan Neova AD08R 265/35R18



Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa