Jakarta - Jangan heran baca judul diatas. Memang benar kok, mobil tujuh penumpang ini kepingin jadi supercar dan bergaya bak Lamborghini dengan pintu model gullwing. Tak heran julukannya pun Lamborxio.
Lamborxio bisa tercetus, karena mobil yang berbassis Daihatsu Luxio ini memang dirancang karena terinspirasi supercar Lamborghini. Sang empunya, Billy, yang merupakan member dari Maxxio regional Jawa Timur pun puas dengan tampilan Daihatsu Luxio kesayangannya ini.
"Dikerjakaanya di 2 bengkel dan berhasil memenangkan 1 event di Best Daihatsu MAC 2013. Membutuhkan waktu sekitar 6 bulan dan menghabiskan biaya sebesar Rp 30 sampai Rp 40 jutaan," ujar Billy.
Billi mengcustom bodinya dengan full wide body racing yang dibuat di bengkel modifikasi Fantasy Car di Surabaya dan Auto_Project. Headlampnya menggunakan Ceviro built-up sehingga terlihat sipit dan bengis.
Bagian bumper yang juga sudah dipermak ditambahkan 4 buah LED Daytime Running Light, sehingga berkesan futuristik, dengan spoiler pada bagian bawah bumper depan, plus aliran udara pada kap mesinnya.
Dan yang paling menarik perhatian adalah ketika mobil ini terparkir dan pemiliknya membuka pintu. Eits, bukaannya ke atas, ya mirip lah dengan mobil sport Lamborghini, bermodel gullwing, dengan mengganti engsel pintunya. Sementara pintu tengah dibiarkan tetap standar.
Namanya mobil keluarga, tentu gak mau melupakan interiornya begitu saja. Karenanya, agar terkesan lebih mewah dan berkelas maka Billy menggunakan 3 unit Tacho merek Devi, speedometer dari sportcom, roll bar 6 titik, jok menggunakan MB Tech Camaro berwarna hitam dan orange.
Wah, boleh juga nih untuk ikutan mejeng dijalanan, dijamiin semua mata bakal melirik! (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR