Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Senyaman Apa KIA All New Carens untuk Keluarga? Ini Ulasannya!

Rabu, 2 April 2014 | 08:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Mobil keluarga, sejatinya nggak boleh nanggung. Namanya untuk bawa keluarga, faktor kenyamanan harus nomor satu. Juga begitu dengan performanya, kan nggak asik, bawa penumpang banyak, mobil malah ngos-ngosan.

Namun, KIA menawarkan sesuatu yang berbeda dengan All New Carens. Diposisikan sebagai Medium MPV, yang bahkan baru saja menerima penghargaan Best Mid MPV di OTOMOTIF AWARD 2014, tentu menjadi penasaran, senyaman apa KIA All New Carens untuk keluarga?


Ruang Kabin Nyaman dan Fun

Soal desain dan dimensinya, rasanya KIA All New Carens sudah oke. Modern, berkelas, dan punya dimensi yang rendah, tidak seperti MPV kebanyakan. Namun, tetap ruang kabin menjadi faktor kunci untuk sebuah mobil keluarga.
No caption
No credit
No caption

Masuk kedalam kabin, penumpang disuguhkan desain interior yang cukup berkelas, dengan tingkat kepresisian materialnya semakin sempurna. Tata letak dashboard yang mudah dijangkau secara fungsi, juga pemilihan dua warna yang membuat nuansa kabin jadi lebih segar.

Dari sekian banyak fitur, salah satu yang menarik adalah Flex Steer, dimana kita diberikan tiga pilihan karakter setir, keras, ringan dan normal. BEnar saja, meski dimensinya terasa panjang, namun ketika pilihan karakter setir dipilih Comfort, KIA All New Carens seketika menjadi mobil yang lincah dan menyenangkan untuk dikendalikan.


Performa, Responsif Berkat Mesin dan Transmisi Baru

KIA membekali All New Carens dengan mesin baru berkode NU 2.0 MPI Engine. Mesin ini mengusung teknologi DOHC dan Dual CVVT, yang punya kapasitas ruang bakar sebesar 1.999cc. Tenaga yang dihasilkan sebesar 154 dk dan torsinya 19.8 Kgm.
No caption
No credit
No caption

Dengan kapasitas mesin dan tenaga yang ditawarkan, rasanya memang KIA All New Carens asik untuk diajak jalan kemana saja, meski dengan kapasitas penumpang full. Stop and go dikemacetan, akselarasinya oke. Begitu juga ketika harus dikebut, meski perpindahan gigi terbilang halus, namun tenaga tetap terasa selalu mengisi.


Handling, Cukup Lincah untuk Sebuah MPV

Dengan dimensi bodi yang rendah, yakni hanya bertinggi 1,610 meter, membuat KIA All New Carens sangat asik dikendarai, dengan kelincahan yang cukup baik untuk sebuah MPV dengan panjang 4,525 meter.

Redaman suspensinya pun terbilang empuk. Sehingga, sama sekali tidak ada komplain dari penumpang, meskipun harus banyak melindas jalanan bergelombang dan juga berlubang. 


KIA Mobil Indonesia menawarkan All New Carens dengan dua pilihan, transmisi manual dan otomatis. Dengan banderol mulai dari Rp. 268 juta sampai Rp 281 juta, sebenarnya mobil ini layak menjadi pilihan alternatif dari MPV lain sekelasnya. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa