Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komparasi All New Avanza Vs Ertiga Vs All New Xenia Vs Grand Livina (Bag.1)

Otomotifnet - Jumat, 29 Juni 2012 | 14:02 WIB
Suzuki Ertiga
Ermiel
Suzuki Ertiga

Otomotifnet.com - Sebagai keluarga muda yang baru mempunyai satu anak, mobil menjadi sarana penting. Selain moda transportasi sehari-hari, mengantar anak, belanja kebutuhan rumah tangga, juga sebagai kendaraan untuk berlibur ke luar kota bersama anak dan istri tersayang.

Seperti dialami Dani Krisnandi, seorang kepala keluarga yang berniat membeli mobil baru keluarga tersayang. Dari beragam jenis mobil, pengusaha pakaian dan perlengkapan anak ini lebih memilih low MPV bonnet, karena paling affordable.

Tak hanya mengejar kapasitas 7 penumpang, tentu kenyamanan, fitur yang tersemat, serta harga terjangkau jadi pertimbangan ketika akan membeli. “Selain itu kabin lega, enggak terlalu boros dan perawatan mudah,” bilang pria 37 tahun ini berharap.

Selama ini pilihan hanya berkutat pada All New Toyota Avanza, All New Daihatsu Xenia dan Nissan Grand Livina. Mulai tahun ini hadir Suzuki Ertiga yang dapat menjadi alternatif baru bagi Dani.

Nah, supaya Dani sekeluarga enggak bingung ketika ingin mencari pilihan terbaik, kami memberi jawaban melalui ulasan komparasi.

Karena Ertiga hadir paling akhir, rivalnya diambil dengan rentang harga yang tak terpaut jauh, yakni Rp 160 jutaan dengan transmisi manual, seperti Ertiga yang hanya menyuguhkan transmisi manual (M/T).

Biar fair, pilihan jatuh pada Nissan Grand Livina 1.5 SV M/T, All New Toyota Avanza (ANA) 1.5 G M/T, All New Daihatsu Xenia (ANEX) 1.3 R M/T dan Suzuki Ertiga 1.4 GX M/T, yang akan dikomparasi.

Manakah yang sanggup menggugah sensasi Dani untuk dijadikan sarana transportasi andalan bersama keluarganya?

Dan, apakah brand berlambang huruf ‘S’ sanggup memalingkan mata dan hati Dani untuk dapat mengalahkan pamor Toyota, Daihatsu dan Nissan yang sudah cukup lama ‘main’ di low MPV bonnet ini?

Yuk, kita bantu Dani untuk memilih!

Suzuki Ertiga
Ermiel
Suzuki Ertiga

Fitur
Jika menilik fitur yang tersedia pada ANEX 1.3 R M/T, Grand Livina SV 1.5 M/T, Ertiga 1.4 M/T serta ANA 1.5 G M/T, memang terdapat beberapa kesamaan.

Hal ini seolah menjadi acuan dari tiap pabrikan, guna menyuguhkan yang terbaik di kelas low MPV bonnet. Bahkan bisa dibilang menjadi fitur ‘wajib’ sebuah kendaraan keluarga masa kini.

Sebut saja tilt steering, EPS (Electronic Power Steering), wiper belakang, mode intermittent pada wiper depan dan reflektor belakang untuk menambah unsur safety di malam hari.

Fitur seperti EPS menjadi syarat utama kendaraan masa kini lantaran selain memberi kenyamanan pengemudi, juga beban kerja mesin lebih ringan. Sehingga akan berpengaruh ke konsumsi bahan bakar yang lebih efisien.

Sebagai mobil keluarga, aspek entertainment terutama sistem audio yang dibenamkan pada keempat varian low MPV ini telah dibekali head unit dengan fungsi multimedia. Seperti slot USB, konektor aux-in serta koneksi Bluetooth.

Dari sekian banyak fitur yang ada di keempat low MPV ini, Ertiga jauh lebih unggul, meskipun harga OTR-nya di bawah Grand Livina. Selengkapnya dapat disimak pada tabel perbandingan fitur di samping ini. 

Editor : Billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa