Jakarta - Para pemenang lomba irit-iritan BBM "Picanto Gue Lebih Irit Lho" bersama Kia Motor Indonesia (KIM), dimenangkan dari perwakilan komunitas Picanto Club Indonesia PiCA sejabodetabek dengan menelurusi rute kurang lebih 62 km tembus dengan angka yang menarik.
Nah, titik awal perjalanan dimulai dari KIM yang berlokasi di Sunter, Jakut menuju tempat wisata Jugleland, Sentul City, Bogor (19/4) lalu. Diikuti 25 peserta dengan perbedaan transmisi yakni manual dan otomatis yang sama-sama berbekal oktan Ron 92 atau Pertamax.
Namun, untuk transmisi manual memang lebih irit dengan mengemudikan Kia Picanto 2014 yang tembus 19,67km/liter, sedangkan transmisi matic Kia Picanto lansiran 2011 hanya tembus 17,88km/liter.
Nah, Tommy Hernandi capter PiCA asal Bandung dengan nomor peserta 695 yang menjadi pemenang transmisi manual, Kia Picanto 2014 dengan catatan waktu 19,67km/liter, kasih sedikit trik nih bagaimana cara Kia Picanto miliknya bisa irit BBM.
"Kami hanya menginjakan pedal gas secara konstan ketika jalan dalam kota 60 km/jam, berbeda didalam tol rata-rata raungan mesin 2500rpm sampai 3000rpm dikecepatan 80 km/jam, hanya itu aja sih," ujarnya.
Soalnya, hasil survey KIM sendiri dengan menelusuri medan jalan waktu jam kerja kurang lebih 60 km. Kia Picanto transmisi manual tercatat 19,33 km/liter, untuk transmisi matic dengan angka 17,51 km/liter lebih irit dibandingkan hasil dari pemenang lomba yang hanya mencatat 17,88 km/liter, diluar ekspetasi layaknya transmisi manual yang bisa tembus diatas rata-rata.
Tetapi Martalina sebagai salah satu wanita yang meraih juara transmisi matic, nomor peserta 0257 yang berasal dari PiCA Jakarta, mengatakan bangga hasil kemenangan dengan mengemudikan Kia Picanto 2011 yang dapat tembus 17,88 km/liter dengan jarak 62 km.
"Caranya simpel aja sih, dengan pearawatan standar setiap 10.000km, dalam kecepatan 70 km/jam rpm enggak lebih dari 2000, ac pun tetap dinyalakan abis panas sih udara diluar," beber Martalina.
Sebagai catatan, mulai dari yang paling irit untuk transmisi manual sudah jelas 19,67 km/liter, di urutan kedua 17,79 km/liter, dan yang ketiga 16,39 km/liter. Lain cerita dengan si matic yang mencatat 17,88 km/liter sebagai pemenang, kedua 16,80 km/liter dan yang terakhir termasuk boros 15,71 km/liter. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR