"Kami sudah biasa merekondisi tie rod dan ball joint," ujar Dayat sapaan akrabnya. Katanya lagi, dengan harga separuh dari komponen orisinal berstatus baru dan sudah terbukti bertahun-tahun bahwa rekondisi itu aman maka Bengkel Lili berani melakukan ekspansi usaha dari awalnya hanya ada di kawasan Radio Dalam Jaksel.
Lanjut pria ramah ini, dengan melakukan rekondisi akan memberikan keuntungan tersendiri ketimbang membeli produk orisinal dan KW. Pastinya harga lebih miring, namun selain itu ternyata juga ada garansi, lho. "Kami memberikan jaminan setahun," jelasnya.
Ambil ilustrasi harga, satu paketnya dibanderol Rp 1 juta untuk Honda Jazz. Nah, komponen yang diganti meliputi tierod, balljoint, dan link stabilizer. "Termasuk jasa, kalau beli komponen baru bisa jauh lebih tinggi harganya," jelas Dayat. Penasaran? Silakan kontak di 0878-81266804. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR